Falcon Pictures akhirnya merilis trailer film A Business Proposal versi Indonesia menjelang penayangannya pada 6 Februari 2025 di bioskop.
Falcon Pictures akhirnya merilis trailer film A Business Proposal versi Indonesia menjelang penayangannya pada 6 Februari 2025 di bioskop. ( kompas.com)

Wah Film A Business Proposal Sepi Penonton di Hari Pertama Tayang,

9 Februari 2025 13:06 WIB

SonoraBangka.ID - Akhirnya Produser Falcon Pictures, Frederica, menanggapi sepinya penonton film A Business Proposal versi Indonesia di hari pertama tayangnya pada Kamis (6/2/2025).

Berdasarkan situs pencatatan penonton bioskop, Cinepoint, jumlah penonton hari pertama film yang dibintangi Abidzar Al-Ghifari dan Ariel Tatum ini hanya berhasil menjual lebih dari 6.000 tiket.

Menanggapi itu, Frederica tak mau menjadikan beban sedikitnya jumlah penonton film A Business Proposal.

“Jalanin aja, jalanin aja,” kata Frederica di acara Showcase KlikFilm 2025, di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (7/2/2025).

Frederica mengaku tak ada strategi khusus untuk mendongkrak jumlah penonton film A Business Proposal versi Indonesia.

 

Ia merasa semua strategi yang sudah dilakukan Falcon Pictures cukup untuk mempromosikan A Business Proposal.

“Enggak ada (strategi tertentu), kami jalani saja sih,” ucap Frederica.

“Kan teman-teman pasti tahu yang terjadi, kita bisa baca semua di sosial media (kenapa bisa sepi penonton),” tutur Frederica.

Rendahnya jumlah penonton A Business Proposal diduga berkaitan dengan pernyataan kontroversial Abidzar Al-Ghifari.

Abidzar sebagai pemeran utama mengaku tidak menonton versi asli drama Korea A Business Proposal karena ingin menciptakan karakter sendiri.

Pernyataan tersebut menuai kritik dari para penggemar drama aslinya, bahkan muncul seruan boikot terhadap film ini.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm