NOPOL NYELENEH - Viral dimedia sosial, gadis bernama Raisa, pengemudi mobil BMW menggunakan nopol nyeleneh demi konten jedag-jedug. Setelah Setelah berhasil diamankan, pengemudi berikut mobilnya tersebut dibawa ke Polresta Malang Kota untuk memberikan klarifikasi dan ditilang.
NOPOL NYELENEH - Viral dimedia sosial, gadis bernama Raisa, pengemudi mobil BMW menggunakan nopol nyeleneh demi konten jedag-jedug. Setelah Setelah berhasil diamankan, pengemudi berikut mobilnya tersebut dibawa ke Polresta Malang Kota untuk memberikan klarifikasi dan ditilang. ( Tribun Jatim/Purwanto)

Viral! Pakai Nopol Nyeleneh Demi Konten, Begini Nasib Gadis Pengemudi Mobil BMW di Malang

17 Februari 2025 13:28 WIB

SonoraBangka.id - Belum lama ini viral di media sosial seorang wanita pengemudi mobil BMW menggunakan nopol nyeleneh demi buat konten jedag-jedug. 

Raisa, seorang mahasiswa berusia 21 tahun asal Kota Malang, menyampaikan permohonan maaf setelah ditangkap polisi akibat menggunakan nomor polisi (nopol) palsu yang bernada vulgar.

Nopol yang dipasang di mobil BMW berwarna putih tersebut bertuliskan "N 3 NEN" dan viral di media sosial.

Raisa mengaku bahwa aksinya tersebut hanya untuk keperluan konten hiburan di TikTok.

Dalam video yang beredar, mobilnya terlihat melintas di Jalan Soekarno-Hatta, Malang, pada Jumat, 14 Februari 2025.

"Ini kebutuhan konten saja di TikTok, ya untuk konten sinematik atau jedag-jedug saja," kata Raisa, Sabtu (15/2/2025). 

Raisa menjelaskan bahwa mobil tersebut bukan miliknya, melainkan milik seorang teman.

Nopol asli kendaraan itu adalah "N 1688 ABG".

Ia juga mengungkapkan bahwa ia tidak mengetahui secara pasti asal nopol palsu tersebut.

"Detailnya saya kurang tahu, mungkin dari online shop," tambahnya.

SumberBangka.tribunnews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm