SonoraBangka.id - Ketua DPRD Bangka Belitung Didit Srigusjaya memberikan apresiasi kepada Kapolda Babel Irjen Pol Hendro Pandowo, yang menarik personel dari kawasan Desa Batu Beriga, Kabupaten Bangka Tengah.
Hal itu menyusul ketegangan warga Desa Batu Beriga, lantaran PT Timah Tbk tetap akan melanjutkan rencana penambangan timah di laut desa setempat.
Bahkan, muncul rencana warga Desa Batu Beriga akan menggelar aksi demo di Kantor PT Timah Tbk, Rabu (5/3/2025) besok.
"Saya terima kasih kepada Pak Kapolda Bangka Belitung, yang bersedia menarik personel dari Desa Batu Beriga," ujar Didit Srigusjaya di ruang kerjanya, Selasa (4/3/2025).
Menurutnya, kapolda sempat menerima informasi kurang utuh terkait kondisi di Desa Batu Beriga.
Didit mengatakan, kapolda awalnya mengira warga sudah setuju penambangan di laut Desa Batu Beriga sehingga melakukan pengamanan.
Ternyata, justru terjadi penolakan dan warga akan kembali menginap di Kantor Gubernur Bangka Belitung, jika PT Timah tetap ingin melakukan penambangan.
"Kami juga mengingatkan PT Timah, untuk menahan diri," ucapnya.
Pada kesempatan itu, Didit menyinggung soal potensi tambang timah kawasan Merbuk dan Kenari yang kini dikuasai PT Timah.
"Seharusnya PT Timah dapat segera mengelola kawasan tersebut, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat," tuturnya.