SonoraBangka.id - Diketahui, Pemerintah merevisi jadwal libur sekolah dan madrasah selama bulan Ramadan 2025.
Libur yang semula dijadwalkan mulai 26 Maret 2025, kini dimajukan menjadi 21 Maret.
Sedangkan jadwal kembali masuk sekolah tetap seperti semula yakni pada 9 April 2025.
Dengan demikian, siswa sekolah mulai dari TK, SD, SMP hingga SMA hanya belajar efektif di sekolah selama 12 hari di bulan Ramadhan 2025.
Dipercepatnya libur sekolah berimbas pada penambahan libur jelang dan sesudah lebaran bagi pelajar sekolah.
Jika sebelumnya, libur untuk pelajar 14 hari, namun karena ada penambahan libur sekolah lima hari, maka total libur menjadi 19 hari.
Libur tersebut mencakup libur sekolah, libur akhir pekan dan libur Idul Fitri.
Karena sekolah libur, para guru sekolah di seluruh jenjang pendidikan mulai dari TK hingga SLTA juga bakal libur lebih panjang pada momen lebaran tahun ini.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Pratikno mengatakan revisi libur lebaran ini untuk anak sekolah untuk mengurangi risiko kepadatan jalur mudik dan arus balik selama periode Idul Fitri 1446 H.
"Libur sekolah dan madrasah setelah revisi, dipercepat menjadi 21 Maret. Sekolah akan kembali masuk pada 9 April 2025," ujar Pratikno seusai Rapat Tingkat Menteri di Kemenko PMK, Jakarta pada Rabu (5/3/2025).