Gubernur Erzaldi beserta keluarga lainnya juga diperiksa swab untuk memastikan kesehatan mereka (terpapar atau tidak). Dari hasil tes, diketahui bahwa Gubernur Erzaldi dan keluarga lainnya dinyatakan negatif dan tidak ada penularan Cocid-19.
Mikron mengklarifikasi kabar burung yang beredar, bahwa tidak ada upaya menutup-nutupi hasil swab keluarga Gubernur.
Namun, publik diminta memahami bahwa keluarga pasien tidak berkewajiban untuk mengekspos kondisi mereka terkait Covid-19.
Diberitakan sebelumnya, anak bungsu Gubernur Erzaldi Rosman diketahui positif Covid-19 setelah uji swab pada 2 Juni 2020.
Pemeriksaan dilakukan atas inisiatif keluarga, karena sebelumnya telah melakukan interaksi dan perjalanan keluar daerah.