Ilustrasi
Ilustrasi ( kumpulanresep.iburini.com)

Baby Cumi Sambal Pete, Hidangan Awet Sampai Satu Minggu

23 Juni 2020 14:07 WIB

SonoraBangka.id - Bahan makanan yang populer belakangan ini salah satunya adalah baby cumi atau cumi-cumi asin berukuran kecil sekitar dua sampai tiga sentimeter. Baby cumi terkenal akan rasa yang nikmat dan kemudahan untuk diolah. Bumbu yang pedas juga sangat cocok untuk dipadankan dengan baby cumi. Anda bisa juga mengolah baby cumi ini dengan sambal pete.

Baby Cumi Sambal Pete. Merupakan hidangan yang juga awet disimpan di kulkas sampai satu minggu. Berikut ini resep baby cumi sambal pete yang bisa anda buat di rumah.

Bahan yang diperlukan  

  • 125 gram baby cumi asin
  • satu genggam cabai rawit merah
  • 20 bawang merah
  • 5 bawang putih
  • 10 lembar daun jeruk (kalau suka wangi daun jeruk tambahkan lagi)
  • dua batang serai
  • dua papan petai, bersihkan dan belah dua
  • dua gelas belimbing minyak goring
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Gula 1 sendok teh

Cara memasak Baby Cumi Sambal Pete

  1. Pertama bersihkan baby cumi, bilas dengan air bersih dan tiriskan. Setelah itu masak air sampai mendidih, matikan kompor, rendam baby cumi selama 15 menit di air panas tersebut. Proses merendam baby cumi dengan air panas terbilang penting. Ini untuk mengurangi kadar garam dan membuat teksturnya jadi lembut, kalau tidak direndam rasanya bisa sangat asin. Jika sudah tiriskan air panas, bilas kembali baby cumi dengan air bersih dan tiriskan air.
  2. Bersihkan cabai rawit, bawang merah, bawang putih, dan daun jeruk. Sangrai sebentar, sekitar tiga menit di wajan dengan sedikit minyak.
  3. Sekarang hancurkan cabai rawit, bawang merah, bawang putih, dan daun jeruk dengan blender, food processor, atau ulekan. Hancurkan kasar, jangan sampai halus. Tambahkan garam 1/2 sendok teh dan minyak satu gelas belimbing saat blender.
  4. Panaskan wajan, masukkan minyak satu gelas belimbing dan goreng baby cumi sekitar lima menit.
  5. Kecilkan api kompor, masukkan bumbu yang sudah diblender dan batang serai. Aduk pelan. Jika sambal sudah agak layu, matikan kompor dan masukkan petai yang sudah dibersihkan sambil diaduk.

Jangan sampai sambal berubah jadi cokelat karena itu tanda terlalu matang. Jika ingin memasak dalam porsi besar untuk stok makanan atau jualan, gunakan minyak goreng yang banyak sampai baby cumi terendam. Semakin banyak minyak, maka sambal semakin awet. Cara menyimpan Baby Cumi Sambal Pete, gunakan wadah kedap udara dan simpan di kulkas. Saat mau menyantap, tak perlu repot mengukus atau menghangatkan kembali. Cukup diamkan di suhu ruangan atau taruh di atas nasi panas dan bisa langsung disantap.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Baby Cumi Sambal Pete, Bisa Buat Stok Makanan dan Jualan", https://www.kompas.com/food/read/2020/06/22/210100075/resep-baby-cumi-sambal-pete-bisa-buat-stok-makanan-dan-jualan?page=all.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm