Pertemuan antara investor investor Malaysia cabang Jakarta yang diwakili oleh Andi dengan Bupati Bateng Ibnu Saleh, Dinas Perikanan Bateng
Pertemuan antara investor investor Malaysia cabang Jakarta yang diwakili oleh Andi dengan Bupati Bateng Ibnu Saleh, Dinas Perikanan Bateng ( Bangkapos.com)

Bupati Bangka Tengah Menyambut Baik Kunjungan Investor dari Malaysia

26 Juni 2020 13:46 WIB

SONORABANGKA.ID - Kantor Dinas Perikanan Kabupaten Bangka Tengah kedatangan tamu investor dari Malaysia. Investor Malaysia yang berkunjung tersebut merupakan perwakilan cabang di Jakarta yang diwakili oleh Andi.

Kedatangan investor tersebut dalam rangka berkoordinasi untuk berinvestasi terkait dengan sektor perikanan dan kelautan juga dengan usaha pertanian yang ada di Kabupaten Bangka Tengah.

Kendatangan investor ini diterima langsung oleh Kepala Dinas Perikanan Bateng, Taufik.

Dalam pertemuan tersebut Taufik menyampaikan beberapa hal yang dapat dikembangkan di Kabupaten Bateng terkait dengan kegiatan perikanan dan kelautan, seperti potensi yang bisa dikembangkan terkait pembudiyaan udang, dan di Bangka Tengah tersedia banyak ikan yang bernilai ekonomis rendah.

 

Ikan bernilai ekonomis rendah tersebut bisa diolah kembali menjadi tepung ikan, dikembangkan dan diproduksi sebagai campuran makanan untuk pelet ikan atau kegiatan produksi yang lainnya.

Lebih lanjut ia juga memaparkan terkait dengan maraknya olahan makanan yang berasal dari ikan di Bateng seperti kerupuk, kemplang, ampiang, ataupun olahan makanan ringan berbahan dasar hasil laut yang lainnya. Dinas Perikanan juga berencana mengembangkan masakan khas Bangka, seperti olahan Lempah Kuning Ikan dalam kaleng.

"Ke depannya akan dikembangkan sebagai produk hasil UMKM sehingga menjadi pilihan oleh-oleh bagi wisatawan maupun makanan yang dicari oleh masyarakat," ujar Taufik, Jumat (26/6).

Kemudian pengadaan cold storage dan pelabuhan perikanan yang juga bisa dikembangkan di Kabupaten Bateng yang memiliki 4.000 nelayan.

Ada beberapa TPI yang masih membutuhkan dermaga untuk bisa dimanfaatkan sebagai tempat bongkar muat ataupun pelabuhan perikanan sehingga nantinya kegiatan operasional penangkapan ikan menjadi lebih mudah.

Namun ketersediaan pabrik es yang masih belum mencukupi, diakui Taufik sebagai salah satu peluang bagi investor.

“Nelayan masih membutuhkan es yang banyak, selama ini nelayan masih mengambilnya dari luar Bateng karena Bateng belum bisa memenuhi kebutuhan nelayan akan es saat melaut,” pungkasnya.

Terkait kedatangan investor dari MalaysiaBupati Bangka Tengah (Bateng) Ibnu Saleh juga sudah bertemu dengan para investor tersebut, dan ia menyambut baik tujuan investor untuk mengembangkan potensi perikanan dan kelautan serta kegiatan pertanian di Bateng.

"Kita berharap kedepannya banyak sektor-sektor yang bisa dikembangkan di Bateng," ujar Ibnu, Jumat (26/6)

Ia menjelaskan dengan banyaknya sektor-sektor yang bisa dikembangkan setidaknya bisa menambah lapangan pekerjaan, yang dampaknya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bateng.

"Yang dikemudian hari, ini bisa menjadi peluang dan akan menjadi salah satu usaha untuk mengembangkan sektor perikanan dan kelautan di Kabupaten Bateng," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Bupati Bangka Tengah Sambut Baik Kedatangan Investor dari Malaysia, https://bangka.tribunnews.com/2020/06/26/bupati-bangka-tengah-sambut-baik-kedatangan-investor-dari-malaysia.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm