SONORABANGKA.ID - Karena cedera yang dialami usai kecelakaan di MotoGP Spanyol 2020, Minggu (19/7/2020), Pebalap Repsol Honda Marc Marquez diprediksi akan absen hingga dua seri MotoGP 2020.
Juara dunia tahun lalu tersebut mengalami kecelakaan di tikungan ketiga Sirkuit Jerez, Spanyol, pada saat balapan menyisakan empat lap lagi. Marquez mengalami high side, sehingga membuat tubuhnya terguling beberapa kali dari aspal sampai area gravel atau pasir.
Marquez saat itu sedang berupaya mempersempit jarak dengan Maverick Vinales yang berada di posisi kedua.
Dampak dari insiden itu, Baby Alien dinyatakan mengalami cedera patah tulang lengan kanan bagian atas dan langsung dirawat di salah satu rumah sakit di Barcelona. Berikutnya, ia bakal menjalani operasi lengan kanan pada Selasa (21/7/2020).
Belum ada kepastian dan keterangan resmi dari tim Honda atas nasib Marquez di MotoGP 2020. Termasuk di dalamnya, terkait masa pemulihan yang dibutuhkan agar dirinya bisa kembali balapan.
Tapi dikutip dari Crash.net, Direktur Medis MotoGP Dr Charte memperkirakan Marquez baru bisa kembali paling lama pada gelaran MotoGP Austria, 16 Agustus 2020.
Demikian, Marquez akan absen pada dua seri yaitu MotoGP Andalusia yang dihelat pada 26 Juli 2020 dan MotoGP Republik Ceko di 9 Agustus 2020.
"Besok, Dr Mir akan ke Barcelona untuk melakukan penanganan bedah humerus . Kami tidak bisa mengatakan dengan pasti apakah dia (Marquez) akan segera kembali di Brno (MotoGP Ceko) atau Austria (seri keempat)," ungkap Charte.
Sebelumnya Mir sempat menyampaikan penyebab utama patah lengan kanan yang dialami Marquez saat kecelakaan di MotoGP Spanyol kemarin.
"Marc Marquez menderita cedera parah. Tampaknya, ini akibat benturan langsung dengan ban (depan) dengan lengan kanannya. Itu menyebabkan patah pada pangkal humerus, namun tidak sampai bergeser," demikian disampaikan dokter spesialis trauma MotoGP tersebut.
"Ada kemungkinan terjadi paralisis di saraf, namun kami tidak terlalu yakin," lanjut Mir.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Marc Marquez Bakal Absen di Dua Seri MotoGP 2020", https://otomotif.kompas.com/read/2020/07/20/153200915/marc-marquez-bakal-absen-di-dua-seri-motogp-2020.