Rantai motor yang ideal. (ddoci.wordpress.com)
Rantai motor yang ideal. (ddoci.wordpress.com) ( kompas.com)

Ketahui, Ini 4 Cara Merawat Rantai Sepeda Motor

20 Agustus 2020 19:44 WIB

SONORABANGKA.ID - Ada baiknya jangan sampai menyepelekan keadaan rantai sepeda motor. Karena komponen ini punya fungsi penting, yaitu sebagai penerus putaran dari mesin ke roda belakang.

Asisten Manager Technical Service PT Daya Adicipta Motora (DAM), Ade Rohman mengatakan, merawat dan menjaga kebersihan rantai penting bagi setiap motor khususnya tipe bebek dan sport.

"Kondisi rantai yang kurang baik seperti rantai putus atau rantai lepas dapat menyebabkan beberapa resiko, salah satunya adalah kecelakaan," kata Ade belum lama ini.

1. Periksa tegangan rantai

Lakukan pemeriksaan jarak main bebas rantai roda secara berkala, sebab bisa saja terjadi rantai roda terlalu kendur atau malah terlalu kencang.

“Untuk jarak main bebas setiap motor berbeda-beda namun pada umumnya antara 20-30 mm hingga 25-35 mm. Disarankan pemeriksaaan dan penyetelan rantai roda dilakukan secara berkala,” kata Ade.

2. Pelumas

Selalu memberikan pelumas pada rantai roda fungsinya adalah agar tetap awet. Pelumas rantai roda ini berfungsi untuk melumasi rantai motor hingga ke celah mata rantai.

Selain itu, pelumas juga membantu membersihkan rantai motor dari kotoran maupun debu yang menempel pada rantai.

Jangan samapi memberikan pelumas rantai dengan oli bekas, sebab akan mengundang kotoran-kotoran yang akan menempel di rantai dan membuat rantai menjadi tidak awet.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm