Ilustrasi Es Batu
Ilustrasi Es Batu ( Shutterstock)

Hati-Hati, Ternyata Minum Air Es Bisa Berbahaya Bagi Tubuh

22 Agustus 2020 11:04 WIB

 

SonoraBangka.id - Di saat cuaca panas ataupun setelah melaksanakan aktifitas dibawah terik matahari, minum air es atau minum minuman yang dingin akan terasa menyegarkan ditenggorokan.

Tapi perlu diperhatikan , beberapa  riset menemukan bahwa minum air es bisa membahayakan tubuh.

Nah, apa saja bahayanya?    

1. Memperparah migraine

Ternyata air es dapat memperparah sakit kepala sebelah alias migrain.

Riset membuktikan, minum air es dapat memicu sakit kepala sebelah pada penderita migrain.

Maka dari itu, hindarilah air es sebisa mungkin untuk menghambat datangnya sakit kepala sebelah yang lebih parah., jika kamu menderita migrain.

2. Mengentalkan ingus

Jika kamu pernah mendapatkan saran untuk menghindari minum air es jika sedang pilek, maka saran hal itu adalah benar.

Berdasarkan temuan sebuah riset, sebanyak 15 partisipan yang minum air es mengalami pengentalan ingus atau lendir di dalam hidung.

Akibatnya, ingus jadi sulit melewati saluran pernapasan untuk dikeluarkan.

Sebagai perbandingan, para peneliti juga menemukan bahwa air hangat dapat membuat napas lebih “plong”.

Jika kamu sedang pilek, sebaiknya minumlah air hangat atau mengonsumsi sup hangat dan jangan mengkonsumsi air es.

3. Memperburuk kondisi akalasia

Akalasia adalah kondisi yang ditandai dengan terganggunya fungsi tubuh dalam menelan makanan lewat kerongkongan.

Kondisi medis ini dapat memunculkan rasa nyeri yang cukup mengganggu.

Apabila mengalami penyakit akalasia ataupun kondisi medis yang berdampak pada kerongkongan, kita disarankan untuk minum air hangat.

Sebab, sebuah riset membuktikan bahwa air hangat dapat membantu meredakan gejalanya.

Sementara itu, sebuah penelitian juga mendapati bahwa minum air es dapat memperburuk gangguan penyakit ini.

Bahkan, gejala nyerinya pun akan semakin terasa setelah mengonsumsi air dingin.

4. Memicu ketidakstabilan tubuh

Dalam dunia pengobatan Tiongkok kuno, minum air es dipercaya dapat mengakibatkan ketidakstabilan tubuh.

Maka dari itu banyak hidangan khas negeri tersebut yang disajikan dengan minuman hangat, bukan air dingin.

Namun klaim ini belum dibuktikan oleh penelitian ilmiah, sehingga tak dapat dipercaya sepenuhnya.

5. Membuat Radang Tenggorokan

Banyak yang beranggapan bahwa bahaya minum air es ataupun makanan dingin lainnya dapat membuat tenggorokan terasa sakit atau meradang.

Tapi hal tersebut tidak diperkuat dengan bukti kuat, sehingga tak boleh “ditelan” mentah-mentah.

Walaupun begitu, ternyata berbagai bahaya minum air es di atas tetap harus menjadi perhatian, khususnya jika kamu memiliki riwayat migrain atau penyakit yang berdampak pada kerongkongan seperti akasia.

Beberapa penelitian pernah membuktikan, bahawa air es tidak selamanya berbahaya bagi kesehatan.

Maka, tidak adil juga jika kita hanya membahas sisi negatif dari air es ini.

Sebuah penelitian dengan melibatkan 45 pria aktif yang secara fisik menemukan bahwa minum air dingin selama berolahraga dapat membantu mengurangi kenaikan inti tubuh.

Terlebih lagi, minum air es selama berolahraga dianggap bisa mencegah suhu tubuh memanas, sehingga hasil sesi latihan akan lebih maksimal.

Namun perlu diingat, air dingin yang diminum memiliki tambahan aroma mentol.

Nah, riset lainnya juga membuktikan jika  atlet sepeda yang meminum air dingin mengalami peningkatkan performa.

Minum air dingin bisa turunkan berat badan, benarkah?

Perlu diketahui, minum air putih saja tidak bisa menurunkan berat badan begitu saja.

Untuk meraih berat badan ideal dibutuhkan  olahraga teratur dan mengonsumsi makanan sehat.

Sementara itu, mengganti minuman manis dengan air putih dingin dianggap memiliki berbagai manfaat.

Tidak hanya bisa melancarkan pencernaan, minum air dingin dipercaya mampu membantu meraih berat badan ideal.

Air dingin juga dipercaya bisa membantu tubuh membakar kalori lebih banyak.

Bahaya minum air es akan lebih terasa jika kamu sedang mengidap flu, pilek, atau kondisi medis yang berdampak pada kerongkongan.

Jadi, air es tidak selamanya berbahaya bagi tubuh.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Minum Air Es Bisa Berbahaya, Mengapa?", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2020/08/21/193554920/minum-air-es-bisa-berbahaya-mengapa?page=3.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm