Ilustrasi
Ilustrasi ( mangobett.blogspot.com )

Pernah Dengar Istilah 'Micro-Cheating' ? Kenali Tanda - Tandanya

1 September 2020 08:06 WIB

SonoraBangka.id - Apakah kamu pernah mendengar istilah 'micro-cheating'?

Melanie Schilling, seorang konsultan sekaligus Psikolog asal Australia, mendefinisikan micro-cheating sebagai rangkaian aksi yang sebetulnya kecil, namun sudah cukup mengindikasikan bahwa seseorang sudah terfokus, baik secara emosional atu fisik, kepada orang lain di luar hubungannya.

Diungkapkan Schilling, bahwa  ini adalah bentuk ketidaksetiaan yang mengindikasikan pasanganmu sudah tak lagi berkomitmen secara total terhadap hubungan yang kalian miliki.

Sementara itu Urban Dictionary, mendefinisikan istilah ini pada 2008, menjadi: ketika seseorang berselingkuh terhadap pasangannya, tapi hanya sedikit.

Walaupun hanya sedikit, selingkuh tetaplah selingkuh, dan agar tidak berkembang menjadi lebih besar, indikasinya sangat perlu untuk diketahui .

Tanda micro-cheating

Karena dianggap hanya sebagai hubungan emosional, micro-cheating susah untuk didefinisikan, berbeda dengan selingkuh fisik yang sangat mudah didefinisikan.

Jadi, kondisi ini membuatnya berada di area abu-abu.

Meski begitu, ada beberapa contoh aksi yang dianggap sebagai micro-cheating. Di antaranya:

  1. Berbohong soal status hubungan di media sosial.
  2. Mengecek linimasa media sosial orang lain secara obsesif.
  3. Mengirim pesan atau mengontak orang lain secara intim tanpa diketahui pasangan dan mencoba menutupinya.
  4. Memberi nama orang tersebut dengan "kode" di ponsel.
  5. Terhubung kembali dengan mantan kekasih, baik secara langsung maupun di media sosial.
  6. Berbagi suatu hal penting dengan seseorang yang membuatmu tertarik namun di luar hubungan resmimu.

Bisakah micro-cheating merusak hubungan?

Micro-cheating berpotensi menjadi bentuk ketidaksetiaan yang lebih besar.

Namun, di lain pihak beberapa orang ragu memandang fenomena ini sebagai salah satu tipe pengkhianatan.

Tapi, daripada membiarkan aksi micro-cheating ini bertumbuh dalam hubungan, lebih baik fokus untuk memperkuat hubungan dengan pasangan dan mengatur batasannya.

Seperti  menyepakati aksi apa saja yang oleh kamu dan pasangan digolongkan ke dalam bentuk pengkhianatan.

Dengan komunikasi yang spesifik, maka batasan itu menjadi jelas.

Jadi, penting bagi kita untuk selalu percaya dengan insting dan suara-suara yang kita dengar terkait dengan pasangan kita.

Dengan memiliki fondasi yang kuat dalam segi kepercayaan, kejujuran dan menghormati satu sama lain, yakinilah bahwa sebuah hubungan akan tetap bertahan. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Simak, Tanda-tanda Pasangan Melakukan 'Micro-Cheating'", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2018/05/16/202000820/simak-tanda-tanda-pasangan-melakukan-micro-cheating-?page=all.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm