Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Anang Syarif Hidayat Rabu (2/9/2020).
Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Anang Syarif Hidayat Rabu (2/9/2020). ( Bangkapos.com/ Deddy Marjaya)

Jelang Pilkada Serentak, KBPP Polri Babel Diminta Tak Terlibat Politik Praktis

2 September 2020 14:53 WIB

SonoraBangka.ID - Terdapat empat Kabupaten yang akan menggelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2020 di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam waktu dekat ini.

Keempat Kabupaten tersebut yaitu Kabupaten Bangka Barat, Kabupaten Bangka Tengah, Kabupaten Bangka Selatan dan Kabupaten Belitung Timur.

Terkait gelaran pesta demokrasi tersebut, Kapolda Kep. Bangka Belitung, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat meminta kepada Pengurus dan anggota Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Polri Babel untuk tidak terlibat politik praktis.

"KBPP Polri Bangka Belitung, saya minta tidak terlibat politik praktis. Jangan mengarahkan anggota atau pengurus untuk mendukung salah satu calon," tutur Irjen Pol Anang Syarif Hidayat.

Hal itu ia sampaikan saat membuka Musda IV KBPP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Rabu (2/9/2020) di Gedung Tribrata, Polda Babel.

Meskipun begitu, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat tetap berharap KBPP Polri untuk ikut serta aktif menyukseskan Pilkada Serentak 2020 di Bangka Belitung.

Selain itu juga harus bisa menjadi perekat bagi masyarakat yang berpeluang terpecah-pecah akibat dari pilihan yang berbeda beda dalam Pilkada.

"Meski KBPP Polri punya hak suara anggota dan pengurus harus tetap kompak dan bersatu. Juga harus menjadi perekat bagi masyarakat yang terpecah pecah para putra putri Polri semua sudah paham ini," terang Brigjen Pol Anang Syarif Hidayat.

Tak hanya soal Pilkada Irjen Pol Anang Syarif Hidayat mengharapkan KBPP Polri juga berperan aktif dalam menghadapi pendemi covid 19.

Menurutnya, KBPP Polri harus jadi contoh dalam melaksanakan kegiatan sesuai dengan protokol kesehatan, termasuk berperan dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.

"KBPP Polri bisa bergandengan dengan Polri dalam berbagai kegiatan dan upaya pencegahan penyebaran Covid 19," kata Irjen Pol Anang Syarif Hidayat.

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Kapolda Babel Minta KBPP Polri Provinsi Babel Tak Terlibat Politik Praktis

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm