Tim Identifikasi Polres Bangka saat mengevakuasi jasad Eko, di kawasan tambak udang di Dusun Pesaren, Desa Bintet, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka, Jumat (25/9/2020).
Tim Identifikasi Polres Bangka saat mengevakuasi jasad Eko, di kawasan tambak udang di Dusun Pesaren, Desa Bintet, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka, Jumat (25/9/2020). ( Istimewa)

Pekerja Tambak Udang Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Karyawan

25 September 2020 14:53 WIB

SonoraBangka.ID - Seorang pekerja tambak udang di Dusun Pesaren, Desa Bintet, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Jumat (25/9/2020), sekira pukul 08.00 WIB.

Pekerja yang bernama Eko Maswanto (38) itu ditemukan tewas dengan kondisi tergantung tali pada lehernya di kamar karyawan sebuah perusahaan.

Berdasarkan informasi, jenazah Eko pertama kali ditemukan oleh temannya, yakni Sudaryanto (39).

Sehari sebelumnya, Sudaryanto dan Nopan Satria serta Eko masih bekerja memperbaiki mesin pompa tambak udang seperti biasanya, pada Kamis (24/9/2020).

Setelah itu, Eko pun masuk ke kamar untuk beristirahat sekira pukul 19.00 WIB.0

Keesokan harinya, Sudaryanto pun mengetuk pintu kamar Eko, namun tak ada jawaban.

Karena curiga, Sudaryanto lalu mengintip kamar Eko lewat lubang angin kamar.

Tak disangka, ia pun terkejut saat melihat Eko sudah dalam posisi tergantung.

Sudaryanto pun sempat berteriak dan memanggil rekan kerja serta kepala pengawas tambak.

Rekan kerja Eko ini pun beramai-ramai mendobrak pintu kamarnya.

Saat itu, diduga kondisi Eko sudah tidak bernyawa lagi.

Kabag Ops Polres Bangka, AKP Teguh Setiawan membenarkan kejadian tersebut.

Pihaknya memastikan kasus ini sedang ditangani oleh polisi, termasuk telah menerjunkan tim identifikasi Polres Bangka

"Masih menunggu tim identifikasi," kata Teguh.

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Tak Ada Jawaban Saat Ketuk Pintu Kamar, Pekerja Tambak Udang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm