Refund Sisters dan Hwasa MAMAMOO
Refund Sisters dan Hwasa MAMAMOO ( Tribunnews..com)

Hwasa MAMAMOO Jadi Satu-satunya Idol di Generasinya yang Raih All-Kill Projek Solo, Kolab, dan Grup

14 Oktober 2020 10:22 WIB

SonoraBangka.ID -  Hwasa MAMAMOO membuktikan bakat dan popularitasnya dengan bertengger lama di chart untuk berbagai projek.

Seperti yang dilansir Koreaboo, Senin (12/10/2020) kemarin, Hwasa menjadi idol pertama dan satu-satunya di generasinya yang meraih All-Kill untuk lagu grup, solo, kolaborasi maupun projek grup atau unit.

Hwasa mendapat All-Kill pertamanya dengan MAMAMOO.

Refund Sisters dan Hwasa MAMAMOO

Hwasa MAMAMOO (Koreaboo)

Single keempat dari album studio debut mereka Melting, "You’re the Best", dirilis pada Februari 2016 dan mendapatkan pujian langsung.

“You’re the Best” langsung meraih Realtime All-Kill, kemudian mencetak Perfect All-Kill.

Berikutnya adalah "Don’t", Kolaborasi Hwasa dengan raper Loco di tahun 2018.

Dalam dua hari setelah rilis, "Don’t" naik ke peringkat Realtime All-Kill, Certified All-Kill, dan terakhir Perfect All-Kill.

Namun, Hwasa tidak akan berhenti di situ.

Selanjutnya, ia meraih solo All-Kill.

Sebelumnya, IU menjadi satu-satunya solois wanita yang mencapai Perfect All-Kill pada tahun 2019.

Namun lagu solo Hwasa yang dirilis tahun 2019, "Twit", masih mampu mengumpulkan lebih dari 10 Realtime All-Kills.

Dan yang tak kalah pentingnya, Hwasa menambahkan kemenangan lain ke daftar All-Kills-nya.

Awal tahun ini, Hangout with Yoo MBC membentuk girl grup proyek bernama Refund Sisters with Hwasa, Jessi, Lee Chun Ok, dan Uhm Jung Hwa.

Refund Sisters dan Hwasa MAMAMOO
Refund Sisters (MBC)

Acara yang sama juga sebelumnya membentuk SSAK3, dengan anggota utama Lee Hyo Ri menamai girl grup impiannya: Hwasa, Jessi, dan Uhm Jung Hwa.

Hyo Ri pun benar-benar membuat pilihan yang bagus, karena Refund Sisters menyerbu tangga lagu saat debut mereka dirilis pada 10 Oktober.

Di samping semua pencapaian lagu, "Don't Touch Me" mencapai Perfect All-Kill pertamanya hanya beberapa hari setelah dirilis.

Dengan semua pencapian itu, Hwasa kini telah menjadi idola generasi-ketiga pertama dan satu-satunya yang mencapai All-Kills dengan lagu grup, lagu solo, lagu kolaborasi, dan lagu grup atau unit proyek.

Hwasa mengikuti jejak idol generasi kedua seperti Taeyeon, yang meraih All-Kills dengan Girls 'Generation, Girls' Generation-TTS ("TaeTiSeo"), kolaboarasi Crush's "Don Don't Forget", dan lagu solonya sendiri.

Profil Hwasa

Hwasa adalah member dari girlgroup MAMAMOO bersama Solar, Moonbyul, dan Wheein.

MAMAMOO debut pada tahun 2014 di bawah naungan RBW Entertainment.

Hwasa adalah member termuda yang menduduki posisi vokalis dan rapper.

Ia lahir pada 23 Juli 1995 di Jeonju, Jeollabuk-do, Korea Selatan.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hwasa MAMAMOO Jadi Satu-satunya Idol di Generasinya yang Raih All-Kill Projek Solo, Kolab, dan Grup, https://www.tribunnews.com/seleb/2020/10/13/hwasa-mamamoo-jadi-satu-satunya-idol-di-generasinya-yang-raih-all-kill-projek-solo-kolab-dan-grup?page=2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm