Ilustrasi Kucing Menggaruk Ujung Sofa dan Kursi
Ilustrasi Kucing Menggaruk Ujung Sofa dan Kursi ( lavozdelpueblo.co )

Kucing Kamu Suka Menggaruk Barang Di Rumah ? Ini Cara Mencegahnya

23 November 2020 12:00 WIB

Mencegah kucing merusak barang

Ada beberapa cara yang bisa diterapkan untuk mencegah kucing-kucing menggaruk barang di rumah, antara lain:

1. Sediakan sesuatu untuk digaruk

Untuk mencegah kucing menggaruk sembarang benda, kamu bisa menyediakan sesuatu yang khusus untuk dia garuk.

Misalnya, tiang cakaran kucing atau mainan kucing interaktif.

Sebab, menggaruk adalah kebiasaan yang sehat bagi kucing.

Pastikan tiang garukan kuat, kokoh, tinggi, dan tertutup bahan yang suka digaruk kucing.

"Beberapa kucing pasti menyukai tali sisal, karton, atau karpet, jadi kamu mungkin perlu sedikit bereksperimen untuk menemukan apa yang disukai kucingmu," katanya.

Menempatkan tiang cakaran pada berbagai sudut dapat mendorong kucing untuk punya alternatif sudut untuk digaruk.

Sebab, beberapa kucing menyukai goresan horizontal dan beberapa menyukai goresan vertikal.

"Saya juga merekomendasikan menempatkan catnip atau honeysuckle untuk memicu minat kucingmu pada tiang garukan yang baru serta rutin membawanya ke situ saat mereka bangun dan pada waktu biasnya mereka menggaruk," ujar Righetti.

2. Letakkan tiang garukan di lokasi strategis

Letakkan tiang garukan di tempat yang disukai kucingmu, seperti di ruang tamu atau dekat jendela, untuk mendorong mereka menggunakan tiang tersebut.

Kamu juga bisa menempatkannya di dekat area tidur mereka.

"Sama seperti kita, kucing suka melakukan peregangan saat bangun.

Jadi, menempatkan tiang secara strategis di dekat area tidur kucing adalah ide bagus," ujar dia.

Jika kucing gemar menggaruk sofa atau furnitur lainnya, letakkan tiang di depan area tersebut untuk memberi mereka tujuan baru untuk menggaruk.

"Ketika mereka mulai menyelidiki tiang garukan tersebut, berilah penghargaan dengan memujinya atau memberi camilan," sambung Righetti.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm