Ilustrasi
Ilustrasi ( cookpad.com)

Cara Membuat Ote- Ote Porong, Bakwan Sayur Dan Udang Khas Sidoarjo

2 Desember 2020 12:42 WIB

SonoraBangka.id - Bakwan sayur dan udang khas Porong, Sidoarjo adalah ote-ote porong . Kamu dapat membuat gorengan khas Sidoarjo ini untuk stok camilan saat cuaca dingin. Adonannya terbuat dari tepung terigu campur udang, taoge, wortel, dan kol. Ikuti cara membuat ote-ote porong untuk 12 porsi dari Sajian Sedap berikut.

Resep ote-ote porong

Bahan

  • 100 gram udang api-api
  • 175 gram tepung terigu protein sedang
  • 35 gram tepung beras
  • 1 sdm tepung sagu
  • 1 sdm seledri cincang
  • 50 gram kol, iris halus
  • 50 gram taoge
  • 50 gram wortel, potong korek api
  • 2 butir telur
  • 200 ml air
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus

  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk

Cara membuat ote-ote porong

  1. Campur tepung terigu, tepung beras, tepung sagu, seledri, kol, wortel, dan taoge. Aduk rata. Masukkan telur, air, bumbu halus, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
  2. Panaskan sendok sayur dalam minyak.
  3. Tuang adonan ke dalam sendok sayur. Letakkan udang. Celup-celup ke dalam minyak sampai terlepas. Goreng sampai matang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Ote-ote Porong, Bakwan Sayur dan Udang Khas Sidoarjo", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2020/12/01/164158675/resep-ote-ote-porong-bakwan-sayur-dan-udang-khas-sidoarjo.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm