Harbolnas 12.12, Promo 12.12.
Harbolnas 12.12, Promo 12.12. ( Shutterstock/NWM)

Agar Tidak Tergoda Diskon Harbolnas, Yuk Ikuti 5 Kiat Jitu Berikut Ini

12 Desember 2020 11:40 WIB

4. Menghapus cookie

Ingat barang yang terakhir kita lihat di toko online? Pernahkah kita memperhatikan bagaimana mereka terus bermunculan kembali di email atau media sosial?

Rasanya barang itu menghantui kita dan sepertinya selalu terjadi ketika kita merasa stres dan mungkin membutuhkan bantuan dalam bentuk pembelian impulsif.

Itu disebut "cookie". Ini adalah teknologi yang digunakan toko online untuk mengganggu kita tentang item yang dilihat sekaligus di situs mereka.

Hal ini bukan kebetulan karena memang menjadi upaya pemasaran untuk membuat konsumen benar-benar membeli barangnya, dan muncul terus-menerus sampai kita lemah.

Jadi bersihkan jejak cookie di browser, email, maupun media sosial yang kita gunakan.

Caranya sangat mudah. Buka preferensi atau pengaturan di browser dan klik hapus riwayat atau cookie, maka kita tidak akan pernah dihantui oleh apa yang kita lihat di toko online.

5. Sederhanakan pembayaran

Sebaiknya periksa lagi daftar belanjaan kita dengan lebih cermat, setelah kita memutuskan dengan tepat apa yang kita butuhkan.

Manfaatkan layanan yang memungkinkan kita check out berbelanja dengan aman dan mudah tanpa harus memasukkan semua informasi lagi.

Untuk mencegah kita melihat banyak diskon, cobalah Google Wallet, Apple Pay, atau Visa Click to Pay, karena kita harus memasukan informasi pembelian secara berulang ketika check out dari keranjang belanjaan.

Nah, selamat mencoba !

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Kiat Jitu Menahan Diri dari Godaan Diskon Harbolnas, Sudah Tahu?", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2020/12/12/090438420/5-kiat-jitu-menahan-diri-dari-godaan-diskon-harbolnas-sudah-tahu?page=3.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm