SONORABANGKA.ID - Terus berkembang lakukan inovasi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka kembali mengukir prestasi.
Kali ini Pemkab Bangka dinobatkan menjadi salah satu Pemerintah Kabupaten terinovasi di Indonesia. Penghargaan tersebut diterima Bupati Bangka, Mulkan di Golden Ballroom Hotel Sultan, Jum’at (18/12/ 2020).
Setelah menerima penghargaan Inovation Government Award (IGA) dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, Mulkan pun menghaturkan terimakasih kepada seluruh jajaran OPD yang sudah bekerja keras dan membuat berbagai inovasi sehingga Kabupaten Bangka terpilih menjadi kabupaten terinovasi.
"Syukur kepada Allah SWT atas rahmat dan karunia-Nya sehingga pemerintah Kabupaten Bangka mendapat penghargaan ini," ungkap Mulkan.
Menurutnya, penghargaan ini diberikan pemerintah pusat sebagai apresiasi kepada daerah-daerah yang memiliki keberhasilan dalam penyelenggaran pemerintahan dengan berinovasi.
Kabupaten Bangka pun dinilai sebagai penyelenggara pemerintahan terinovatif se-Indonesia.
Ia berharap dengan penghargaan IGA ini dapat menjadi motivasi untuk terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Sehingga kedepannya dapat tercipta lebih banyak lagi inovasi guna memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Pemkab Bangka pada tahun 2020 memiliki sekitar 80 inovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat diantaranya adalah Abang Timah Untuk Bu Disa, Aplikasi Motor kancil dan Smart-in PIRT.
Atas dasar ini lah Kementrian dalam negeri memberikan pengahargaan kepada Kabupaten Bangka sebagai kabupaten terinovatif.
Selain itu, Mulkan juga mengatakan, penghargaan ini merupakan pencapaian dari seluruh element pemerintahan Kabupaten Bangka yang terus berusaha untuk meningkatkan pelayanan dalam melayani masyarakat.
Mulkan berharap hasil ini dapat menjadi motivasi ASN serta seluruh elemen pemerintahan dalam meningkatkan etos kerja agar pelayanan yang diberikan kepada masyarakat terus menjadi lebih bai.
Dalam perkembangan nya tentunya pemerintah pusat akan memperhatikan pemerintah daerah yang terus berinovasi dalam memberikan pelayan-pelayanan yang ada di daerah sehingga akan membantu pembangunan yang ada di Kabupaten Bangka.