Ilustrasi
Ilustrasi ( Unsplash/Kelly Sikkema)

Menyongsong Tahun 2021, Apakah Masih Perlu Kita Buat Resolusi ?

28 Desember 2020 11:39 WIB

SonoraBangka.id - Biasanya, setiap menyambut tahun yang baru, kita akan menetapkan resolusi.

Tapi, tahun ini memang nampak berbeda dari tahun - tahun sebelumnya. 

Disebabkan pandemi Covid-19 yang melanda dunia membuat banyak resolusi terpaksa tidak bisa dilakukan di tahun 2020. 

Namun wajar jika sebagian orang enggan menyusun resolusi untuk tahun depan.

Terlebih belum ada kepastian kapan pandemi akan berakhir.

Beberapa ada juga yang bertanya-tanya apakah masih perlu menyusun resolusi di tengah situasi seperti ini.

Psikolog Sophie Lazarus memberikan pendapatnya.

Menurut psikolog di Ohio State University Wexner Medical Center itu, sebaiknya tahun depan tak perlu menyusun resolusi.

Hal ini dikarenakan tahun 2020 merupakan tahun yang sulit.

Melewati tahun ini bukanlah hal yang mudah karena banyak tekanan yang dihadapi.

Di samping itu, beberapa resolusi mungkin kurang realistis untuk dilakukan selama pandemi global.

"Daripada menyusun resolusi, lebih baik melihat apa yang terjadi dalam hidup kita.

Mengingat semua perubahan dan adaptasi yang telah dilakukan pada tahun 2020," kata Dr. Lazarus kepada CNET. B

Tidak ada salahnya juga menetapkan tujuan, khususnya bagi orang-orang yang ingin melakukan perubahan lebih baik di tahun depan.

Tapi sebelum melakukan itu, Lazarus menyarankan untuk mengevaluasi seberapa besar perubahan tersebut berdampak pada kehidupan sehari-hari.

Pertimbangkan pula apakah tujuan dan resolusi itu masuk akal serta realistis untuk dilakukan.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm