2. Percaya diri saat mencari pekerjaan baru
Perasaan ragu-ragu dapat mempersulit upaya kita mencari pekerjaan baru.
Kita bisa mengembangkan kepercayaan diri dengan melakukan persiapan secara matang.
Dalam merencanakan perubahan karier, kita dapat berkonsultasi dengan orang lain atau melakukan pekerjaan sampingan.
Sebaiknya, kita juga mempunyai rencana cadangan apabila proses transisi menuju perubahan karier tidak berjalan lancar.
Konsultasikan niat untuk mengubah karier dengan orang-orang yang menempati posisi yang kita inginkan.
Mereka akan memberitahu kita bagaimana mereka bisa berhasil hingga saat ini.
3. Menghadapi wawancara
Saat ini banyak perusahaan yang melakukan wawancara dengan calon karyawan dari jarak jauh.
Karena itu, persiapkan diri bahwa kita mungkin tidak bertemu rekan kerja atau calon karyawan lain sampai kita benar-benar mendapatkan pekerjaan tersebut.
Ketika melakukan wawancara, baik secara langsung atau virtual, jelaskan nilai yang kita punya dan bisa kita berikan kepada perusahaan.
Mengetahui value atau apa yang bisa kita perbuat akan membantu proses negosiasi gaji dan kompensasi lain.
Lakukan riset sebelumnya untuk mengetahui market value atau nilai pasar kita, atau hal-hal yang diperoleh seseorang dengan peran, industri serta pengalaman yang sama seperti kita.