Ilustrasi
Ilustrasi ( Thinkstockphotos )

Adakah Cara Jadi Ayah yang Baik ? Berikut 7 Tips yang Bisa Dilakukan

6 Januari 2021 14:39 WIB

2. Menjadi contoh 

Salah satu tugas terpenting sebagai ayah adalah melindungi dan melatih si kecil.

Saat bayimu tumbuh cukup dewasa untuk memahami "ya" dan "tidak," pastikan kata-kata itu memiliki makna.

Dan karena anak-anak belajar dengan cara meniru, selalu tunjukkan perilaku terbaik di hadapan mereka, jangan lagi menyumpah, mengeluh, berkelahi, atau hanya bisa memerintah tanpa memberi teladan.

3. Jadilah suami yang baik

Scott Kelby mengatakan dia benar-benar, secara positif, tidak ingin punya anak.

Tetapi setelah dia menjadi seorang ayah, dia menulis buku berjudul “The Book for Guys Who Don't Want Kids (Fair Shake Press)” untuk membantu pria lain berurusan dengan realitas sebagai orangtua.

Salah satu tipsnya yakni, menjadi ayah yang hebat bukan tentang menggendong bayinya dengan benar, bisa memandikan anak, atau ikut bermain bersama anak.

Menjadi ayah yang baik dimulai dengan menjadi suami yang baik dan terlibat dalam seluruh proses pranatal. 

Jadi jika kamu benar-benar ingin menjadi ayah, pastikan juga menjadi suami yang baik, karena suami yang hebat menjadi ayah yang hebat.

”Itu berarti memberikan waktu istirahat bagi pasanganmu dan menghargai segala yang dilakukannya untuk keluarga.

4. Cintai si kecil

Kelby mengatakan, meskipun bayi tidak mengerti arti cinta, anak pasti mengenali sentuhan yang penuh kasih.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm