Ricky Cuaca
Ricky Cuaca ( Tribunnews.com/Arie Puji Waluyo)

Berhasil Turunkan Berat Badan hingga Terlihat Kurus, Ricky Cuaca Dikira Pecandu Narkoba

22 Januari 2021 21:01 WIB

SonoraBangka.ID - Pesinetron Ricky Cuaca dulu berat badannya 135 kg. Berkat diet dan rutin olahraga selama dua tahun terakhir, kini berat badannya 75 kg.

Namun, Ricky Cuaca tak menampik adanya komentar miring warganet yang dialamatkan padanya.

"Ketika gua sudah kayak sekarang orang-orang pada bilang tuh kayak, 'Ah bagusan lu dulu yang gendut. Lebih gemes lebih apa,' gitu banyak banget," kata Ricky Cuaca ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (22/1/2021).

Tak hanya menyayangkan, bahkan Ricky juga menerima komentar negatif karena telah berhasil melakukan diet sampai kurus.

"Ada yang bilang gua narkoba. Banyak banget yang bilang gua kecanduan narkoba lah apalah dan segala macam," ucapnya.

Namun, pria berusia 32 tahun itu mengabaikan komentar warganet dan fokus menjalani hidup sehat kedepannya, demi kesehatan tubuhnya.

Ricky Cuaca tak mau menanggapi omongan warganet yang tak akan ada habisnya menghina dirinya yang sudah kurus seperti sekarang.

Bahkan, Ricky Cuaca selalu membagikan pola hidup sehatnya ke media sosial untuk memotivasi orang-orang untuk tidak takut melakukan diet.

"Apapun itu gua share demi kesehatan kita bersama," ujar Ricky Cuaca.  

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Berhasil Turunkan Berat Badan hingga Terlihat Kurus, Ricky Cuaca Dikira Pecandu Narkoba, https://www.tribunnews.com/seleb/2021/01/22/berhasil-turunkan-berat-badan-hingga-terlihat-kurus-ricky-cuaca-dikira-pecandu-narkoba.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm