Ilustrasi Underground Shopping Mall di Korea Selatan
Ilustrasi Underground Shopping Mall di Korea Selatan ( estherpoon / Shutterstock.com)

Kenapa Tabungan Tidak Juga Banyak, Walau Penghasilan Bertambah ?

26 Januari 2021 13:31 WIB

"Tanda dari gaya hidup yang buruk adalah refleksi mental, 'bagaimana saya bisa berhasil dengan lebih sedikit?'"

Begitu kata Katie Waters, perencana keuangan bersertifikat di Stable Waters Financial.

"Kami menemukan bahwa klien sering menyangkal tentang gaya hidup mereka yang berlebihan dan mengubah definisi moderasi mereka saat pendapatan meningkat."

Menurut Waters, dia sering melihat klien yang bertekad mengambil liburan ke luar negeri, memperbaiki rumah, dan membeli mobil baru, dan mereka menyebutnya sebagai sesuatu yang harus dimiliki seolah uangnya tak ada batas.

Sementara itu, banyak kliennya yang kesulitan untuk meningkatkan jumlah tabungan pensiun mereka.

"Tidak satu pun dari kemewahan ini yang dilarang atau dianggap rakus.  Tetapi gaya hidup yang buruk adalah ada keharusan untuk memiliki semuanya.

Rumah, mobil, anggaran traveling, merenovasi dapur, dan sekolah swasta anak,” katanya.

Inflasi gaya hidup biasanya terlihat pada orang yang berpenghasilan tinggi, namun sebenarnya siapa saja dapat terjebak ke dalam inflasi gaya hidup. 

Kemampuan terbatas

Menerapkan gaya hidup sesuai kemampuan akan terlihat lebih mudah jika kemampuan kita terbatas.

Kita sering mengatakan pada diri sendiri, tabungan akan lebih besar setelah naik gaji dan dapat bonus tahunan.

Akan tetapi, peningkatan gaya hidup sulit dicegah.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm