Kemampuan ini berdampak besar pada kecerdasan dan kinerja saat berkarier nanti.
Hobi yang bisa dicoba: catur, sudoku, game teka teki.
Multitasking
Kemampuan untuk mengerjakan beberapa hal sekaligus dibutuhkan saat kamu sudah terjun ke dunia kerja.
Kemampuan ini dapat dikuasai bila kamu terbiasa dan ada keinginan berusaha.
Sejumlah hobi dinilai benar-benar akan mengasah kemampuan multitasking kamu, di tengah tuntutan mendapat hasil yang tetap baik.
Hobi yang bisa dicoba: memasak, panjat dinding.
Jadih, agar manfaatnya lebih terasa, apapun hobi yang kamu geluti, sebaiknya kamu bergabung dengan komunitasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sederet Hobi Ini Dapat Membuat Mahasiswa Mudah Cari Kerja", Klik untuk baca: https://edukasi.kompas.com/read/2020/01/12/14023941/sederet-hobi-ini-dapat-membuat-mahasiswa-mudah-cari-kerja?page=all.