Kanker, infeksi, atau penyakit yang muncul di perut sebelah kanan juga dapat memicu nyeri. Rasa nyeri terkait gangguan usus besar biasanya muncul di sisi kanan perut bagian bawah.
Selain nyeri, gejala gangguan usus besar lainnya yakni perubahan kebiasaan buang air besar, berat badan turun, demam, ada darah atau lendir di tinja, dan perut terasa sakit saat ditekan.
Kanker dan segala bentuk benjolan yang menghalangi usus besar dapat menyebabkan perut kanan sangat sakit dan sembelit.
Penyebab perut kanan sakit lainnya yakni peradangan pada usus buntu. Rasa nyeri terkait penyakit ini dapat muncul dari perut bagian tengah atau kanan, lalu sakitnya menjalar ke perut kanan bawah.
Selain perut kanan sakit, gejala usus buntu lainnya yakni badan menggigil, demam, mual, muntah, serta sembelit atau diare.
Alasan lain kenapa perut sakit di sebelah kanan juga dapat terkait penyakit ginjal, infeksi ginjal, dan batu ginjal.
Rasa nyeri terkait ginjal bermasalah umumnya berupa sakit yang terasa tajam dan bisa menjalar sampai ke tulang rusuk dan selangkangan.
Selain perut kanan sakit, gejala penyakit ginjal lainnya yakni rasa panas saat buang air kecil, ada darah dalam urine, dan demam.