Ilustrasi
Ilustrasi ( Shutterstock)

Apa Yang Dapat Terjadi Pada Tubuh Kita Saat Demam

6 Februari 2021 09:10 WIB

SonoraBangka.Id - Meski seringkali bisa sembuh dengan sendirinya, demam bisa menunjukan adanya masalah kesehatan serius.

Apalagi, demam yang tak kunjung berheti memerlukan perawatan medis dengan cepat dan tepat. Demam terjadi ketika suhu tubuh lebih tinggi dari biasanya.

Ketika berolahraga, suhu tubuh memang meningkat. Namun, seseorang bisa dikatakan mengalami demam jika suhu tubuh melebihi 38 derjat celcius.

Demam biasanya merupakan tanda bahwa tubuh sedang mencoba melawan penyakit atau infeksi.

Sebenarnya, apa yang terjadi pada tubuh saat kita demam?

Demam merupakan pertanda bahwa sistem kekebalan tubuh sedang melawan penyakit. Ketika kita mengalami demam, hipotalamus tubuh, wilayah kecil di otak yang bertindak sebagai termostat internal, memberi sinyal agar suhu tubuh meningkat.

Ketika halitu terjadi, pembuluh darah di bagian perifer tubuh untuk mengalirkan darah ke organ penting dan mengurangi hilangnya panas tubuh mengalami tekanan.

Akibatnya, panas tubuh meningkat. Meningkatnya panas tubuh bertujuan untuk memperlambat pertumbuhan bakteri, meningkatkan kemampuan pertahanan sel darah putih, dan merangsang pembentukan biokimia untuk meningkatkan kekebalan.

Sebagian besar bakteri dan virus tersebut dapat bertahan hidup dengan baik di tubuh Anda ketika suhu tubuh normal. Ketika kita mengalami demam, bakteri dan virus tersebut akan sulit bertahan hidup.

Apa saja pemicu demam?

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm