Beliadi Anggota DPRD Babel
Beliadi Anggota DPRD Babel ( Ist)

Beliadi : Selama Pandemi Masyarakat Lebih Kreatif

16 Februari 2021 10:21 WIB

SonoraBangka.id - Anggota Komisi II DPRD Babel, Beliadi mengatakan menghadapi pandemi Covid-19 saat ini masyarakat menjadi lebih kreatif dalam memanfaatkan sumber daya alam yang ada khususnya di bidang pertanian dan budidaya perikanan.

"Selama ini pertanian kurang termaksimalkan, sehingga selama masa pandemi, orang-orang jadi mengoptimalkan semua potensi-potensi yang ada disekitarnya," kata Belliadi kepada wartawan di DPRD Babel.(15/02/21).

Menurut Beliadi, dengan jumlah penduduk yang tidak padat dan keberadaan sumber daya alam yang berlimpah, membuat masyarakat dapat memanfaatkan potensi yang ada untuk bertahan hidup di masa pandemi.

"Jadi yang tadinya mungkin hanya mengandalkan pupuk organik, karena sekarang pandemi, orang bertanam lada pakai pupuk kompos, sehingga kualitas lada jadi lebih bagus," jelasnya.

"Begitu juga dengan peternakan, selama ini tidak terkelola dengan baik, sekarang peternakan dikelola sendiri dengan baik, karena orang bosan diam di rumah, jadi wajarlah pertumbuhan ekonomi kita mulai ada peningkatan dan menjadi nomor dua terbaik di Sumatera,"pungkasnya.

PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm