SONORABANGKA.ID - Komedian senior Abdel Achrian menyebutkan cerita bisa dipertemukan dengan pelawak Temon di dunia hiburan Tanah Air.
Bukan di televisi, namun pertama kali Abdel menjadi penyiar radio SK pada 1989.
Tiga tahun kemudian Temon bergabung di dalamnya. "Gue siaran tahun 1989, tahun 1992, Temon masuk.
Gue lebih dulu 3 tahun dari dia," ujar Abdel seperti dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Qiss You, Minggu (7/3/2021).
Abdel menyampaikan, mulai dari situlah dia bisa berdua dan masuk ke dunia pertelevisian secara bersama-sama.
Sewaktu bergabung pun Abdel dan Temon memiliki cara melawak yang berbeda dari yang lainnya. Mereka memasukkan unsur musik.
"Itu sama Temon dari dulu kayak begitu. Sebenarnya dari dulu, pada saat gue di radio, kalau penyiar radio itu biasa sampingannya itu memang MC, lawak, dan gue sering sama Temon dari dulu sudah berdua. Gue main gitar, Temon yang nyanyi," ucap Abdel.
Kendati demikian, saat Abdel mendapatkan panggilan pekerja dengan tidak disandingkan dengan Temon, dia menggunakan lawakan tersebut.
Hal ini, kata Abdel, tidak dipermasalahkan oleh Temon karena itu merupakan materi milik bersama.
"(Sekarang) Temon itu sibuk sekarang, sibuk cari job. Ya bareng sama gue, tiap pagi telepon, 'ada enggak Mon?', 'enggak ada', 'gue juga', gitu," ujar Abdel sambil tertawa-tawa.
Pria kelahiran September 1970 itu tak menampik dia lebih banyak tampil di televisi dibandingkan dengan Temon.
Lanjut Abdel, sesekali dia masih berdua dengan Temon sewaktu mendapatkan pekerjaan yang off air.
"Iya sih, cuma kalau off air masih bareng berdua gue. Tampilan nya komedi sih memang itu orang. (Sampai saat ini) masih akur. Dulu satu manajemen, tapi terus bubar," ujar Abdel.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Abdel Achrian dan Temon Dipertemukan di Radio", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/03/07/132516066/abdel-achrian-dan-temon-dipertemukan-di-radio.