Ilustrasi
Ilustrasi ( shutterstock)

Jangan Sembarangan Beri Akses, Ini Tips Aman Gunakan Aplikasi diPonsel

15 Juni 2021 13:16 WIB

Celakanya, menurut Abimanyu, sangat loyal di sini biasanya karena kita malas mengupayakan mencari fitur lebih baik dengan melakukan perbandingan terhadap aplikasi lain yang sejenis.

Cara Aman Pakai Aplikasi

Salah satu cara aman pakai aplikasi adalah dengan menginstal dari penyedia aplikasi resmi.

Menurut Abimanyu, paling tidak saat ini ada tiga penyedia aplikasi resmi seperti PlayStore untuk pengguna Android, AppStore bagi pemilik gadget bersystem operasi iOS, dan Galaxy Store bagi pemilik gadget Samsung.

Setiap aplikasi yang diunduh dari tiga sumber tersebut, dipastikan telah diuji Google bahwa aplikasi tersebut tak menyulitkan penggunanya, seperti kemungkinan pencurian data dan sebagainya.

Untuk ponsel jenis Android terdapat fitur untrusted sources, yang memungkinkan pengguna bisa menggunakan aplikasi yang tidak terdaftar di Google.

Abimanyu menyarankan agar pengguna tidak menghidupkan fitur tersebut.

“Dari untrusted sources sangat mungkin itu (pencurian data dan sebagainya) terjadi. Tentu dari yang untrusted souces memberikan iming-iming agar menggunakan aplikasinya. Lebih baik kita tidak kemakan janji, biarkan semuanya Google yang periksa,” tambah Abimanyu.

Selain memilih aplikasi terpercaya, jangan malas untuk membaca klausul atau syarat dan ketentuan sebuah aplikasi sebelum diinstal.

Jangan sampai kita membagikan aksesnya, tanpa jelas kegunaannya. Misalnya ada aplikasi yang tidak ada hubungannya dengan kamera dan galeri, tetapi aplikasi ini minta diizinkan mengakses kamera atau galeri foto.

Sebaiknya jangan pakai aplikasi tersebut, berbeda ceritanya jika aplikasi itu untuk edit gambar.

“Kalau tidak ada relevansinya dan minta akses membuka kamera, jangan-jangan nanti dia merekam muka kita selagi diaktifkan. Padahal kita enggak sadar, kalau aplikasi tersebut merekam gambar kita, cuma karena kita approve dan memberikan izin untuk buka kamera kita,” kata Abimanyu.

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm