Lesti Kejora
Lesti Kejora ( TRIBUNNEWS.com/Mohammad Alivio Mubarak Junior)

Lesti Kejora Ingin Coba Genre Musik Lain?

6 Juli 2021 14:13 WIB

SonoraBangka.ID - Pecinta musik dangdut Tanah Air pasti sudah tak asing dengan sosok penyanyi dangdut Lesti Kejora.

Ya, biduan asal Cianjur ini merupakan satu di antara penyanyi dangdut papan atas Indonesia saat ini.

Bahkan belum lama ini, penyanyi kelahiran 5 Agustus 1999 meraih penghargaan Award Dangdut of The Year di Joox Indonesia Music Award (JIMA) 2021.

Ternyata, dibalik suksesnya menyanyikan lagu dangdut, Lesti Kejora mengungkapkan tak menutup kemungkinan untuk mencoba genre musik lainnya.

Namun, untuk saat ini, kekasih dari Rizky Billar itu hanya ingin fokus di genre musik dangdut.

Bukan tanpa sebab, Lesti mengakui, bahwa dengan dangdut, dapat mengantarkan keberhasilan dan kepopulerannya hingga saat ini.

"Tapi untuk saat ini dede mau fokus dulu di musik dangdut yang sudah membesarkan nama dede dari tidak dikenal orang sampai sekarang bisa menghibur banyak orang," ungkap Lesti.

Di sisi lain, Lesti yang baru saja meraih penghargaan di JIMA 2021 juta turut mengungkapkan rasa gembiranya.

"Perasaannya uda pasti seneng banget & nga nyangka banget juga, terima kasih buat Joox yah buat Award Dangdut of The Year JIMA 2021," bebernya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sukses Jadi Penyanyi Dangdut, Lesti Kejora Ingin Coba Genre Musik Lain? Begini Katanya, https://www.tribunnews.com/seleb/2021/07/05/sukses-jadi-penyanyi-dangdut-lesti-kejora-ingin-coba-genre-musik-lain-begini-katanya?page=2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm