( Ist)

Pelatihan Dasar CPNS Bangka Tengah, Ini Pesan Wabup Erfian

24 Juli 2021 10:15 WIB

SonoraBangka.id – Wakil Bupati Bangka Tengah Herry Erfian mengatakan bahwa etika yang baik dan integritas tinggi menjadi faktor utama untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, Hal ini disampaikannya ketika memberi materi pada kegiatan pelatihan dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Bangka Tengah via online melalui zoom meeting yang dilaksanakan di Gedung Diklat BKPSDMD, Kecamatan Koba, Kamis (22/07/2021).

"Fungsi etika yaitu sebagai ukuran baik atau buruk, wajar atau tidak wajar, benar atau salah, serta sebagai landasan bertindak dalam memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat di Kabupaten Bangka Tengah” jelasnya.

Hal ini sesuai dengan Undang-undang No. 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN), Peraturan Pemerintah No. 53 Tahun 2010 tentang Disiplin PNS, Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen PNS serta Peraturan Pemerintah No. 42 Tahun 2004 tentang Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS yang digunakan sebagai acuan serta pedoman bagi ASN dalam melakukan kegiatan.

Lebih lanjut lagi, Erfian juga menjelaskan pentingnya memegang teguh ideologi Pancasila yang merupakan empat pilar berbangsa dan bernegara, serta harus tertanamnya nilai-nilai integritas pada generasi muda khususnya para ASN yang ada di Kabupaten Bangka Tengah untuk mencegah adanya tindak Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN).

"Belajar dengan baik, manfaatkan kegiatan ini sebagai sarana untuk menimba ilmu dan berikanlah pelayanan terbaik bagi masyarakat di Kabupaten Bangka Tengah pada khususnya dan Indonesia pada umumnya. Mari kita sama-sama berjuang untuk membangun Kabupaten Bangka Tengah ini,"pesannya.

SumberDiskominfosta Bangka Tengah
PenulisEdwin
EditorEdwin
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm