Bunga edelweis tidak boleh dipetik sembarangan.
Bunga edelweis tidak boleh dipetik sembarangan. ( Getty Images/iStockphoto/Priyo Bayu)

Ini Penjelasan dan Fakta-faktanya,Bunga Edelweis Tidak Boleh Dipetik Sembarangan

3 Agustus 2021 13:15 WIB

BANGKASONORA.ID - Bunga edelweis memiliki nama latin Anaphalis javanica. Bunga ini juga dikenal sebagai istilah bunga abadi.

Bunga Edelweis tumbuh di dataran tinggi atau area pegunungan. Bunga ini bisa ditemukan di Gunung Lawu, Semeru, hingga Gunung Merbabu. 

Apakah teman-teman  tahu fakta menarik tentang bunga edelweis

Berikut ini akan dibahas tentang fakta menarik dan ciri-ciri bunga edelweis untuk teman-teman. 

Fakta Menarik Tentang Bunga Edelweis

1. Sudah Berumur 200 Tahun

Bunga edelweis ditemukan oleh orang Jerman pada 200 tahun yang lalu. Orang tersebut bernama Georg Carl Reinwardt.

Dikutip dari Kompas.com, Georg menemukan bunga edelweis pada tahun 1819 di lereng Gunung Gede, Jawa Barat. 

2. Bisa Tumbuh dan Mekar selama 10 Tahun

Bunga Edelweis bisa mekar selama 10 tahun. Hal inilah yang memyebabkan bunga edelweis memiliki julukan bunga abadi. 

Selain itu, kandungan hormon etilon pada bunga edelweis juga membuat kelopak bunganya tidak mudah rontok. 

3. Tidak Boleh Dipetik 

Bunga edelweis biasanya dijadikan simbol cinta oleh para pendaki di gunung. Maka banyak orang yang berusaha memetiknya.

Namun, memetik bunga edelweis sudah dilarang.

Ada undang-undang yang mengaturnya, yaitu Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 pasal 33 ayat 1 dan 2 tentang Konservasi Sumber Daya Hayati dan Ekosistem.

4. Terancam Punah 

Populasi edelweis terus berkurang setiap tahunnya. Banyak pendaki yang masih memetik bunganya. 

Padahal bunga edelweis itu jumlahnya tidak banyak.

5. Ada Tempat Budidayanya

Ada tempat budidaya bunga edelweis di Desa Wisata Edelweis di Desa Wonokitri, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Hasil budidaya bunga edelweis ini biasanya boleh diperjual belikan. Sehingga bunga edelweis hasil budidaya ini bisa jadi oleh-oleh turis. 

6. Bisa Bertahan di Tanah yang Tandus

Bunga edelweis dikenal sebagai bunga yang tumbuh di pegunungan. Sehingga memiliki cara bertahan hidup yang kuat.

Oleh sebab itu, bunga ini bisa tumbuh di tanah tandus sekalipun.

Setelah mengetahui fakta menarik tentang bunga edelweis, berikut ini akan dijelaskan ciri-ciri bunga edelweis.

Ciri- Ciri Bunga Edelweis

1. Bunga edelweis memiliki batang yang cenderung kasar dan bercelah

 

2. Daunnya berbentuk lancip

3. Bunga edelweis berwarna putih

(Penulis: Nicholas Ryan AdityaAnggara Wikan Prasetya)

Artikel ini sudah tayang di https://bobo.grid.id/read/082813882/bunga-edelweis-tidak-boleh-dipetik-sembarangan-ini-penjelasan-dan-fakta-faktanya?

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm