SonoraBangka.ID - Grup band NOAH merayakan anniversary mereka yang kesembilan tahun pada Senin (2/9/2021).
Di hari spesial tersebut, akun resmi NOAH mengunggah foto personelnya. Terlihat lima kepala yang digambarkan lewat gambar unggahan tersebut, yakni Ariel, Lukman, David, beserta dua eks anggota NOAH, Uki dan Reza.
Dalam keterangan unggahan foto tersebut, disebutkan bahwa ada sebuah cerita dari sembilan tahun perjalanan NOAH hingga sampai saat ini.
“Sebuah nama sebuah cerita dari 9 tahun lalu #NOAH9Anniversary," tulis akun @noah_site dikutip Kompas.com, Selasa (3/8/2021).
“Yang lalu biarlah berlalu. 9 tahun perjalanan dari sebuah nama sebuah cerita,” tulis NOAH kembali di keterangan unggahannya.
NOAH juga berterima kasih atas perjalanan para personel selama sembilan tahun belakangan ini.
“Terima kasih untuk 5 kepala yang terkait dan terikat dan @musicastudios atas setiap semangatnya," tulis Ariel, Lukman, dan David di akun @noah_site.
Unggahan itu lantas dibanjiri dengan ucapan selamat dari sejumlah Sahabat Noah. Ada juga yang menanyakan kemungkinan konser perayaan hari jadi kesembilan. Kemudian, ada juga yang tak sabar mendengarkan album terbaru NOAH.
"Asli enggak kerasa. Karyanya masih gw nikmatin banget sampai sekarang. Ingat dulu awal masuk kuliah sampe bela-belain nonton Konser NOAH dengan duit seadanya sampe sekarang sudah kerja," tulis akun @reezky11.
“Happy anniversary 9th @noah_site kami para sahabat akan selalu mendukung kalian,” tulis akun @sahabat_padang.
“Selamat ulang tahun @noah_site! Selalu dinanti karya selanjutnya dan ditunggu live 9 jam tahun ini yg lebih waw,” tulis akun @riaani99.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Anniversary ke-9, NOAH: yang Lalu Biarlah Berlalu, Terima Kasih untuk 5 Kepala yang Terikat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/08/03/111043666/anniversary-ke-9-noah-yang-lalu-biarlah-berlalu-terima-kasih-untuk-5-kepala?page=2.