Ilustrasi nasi goreng bumbu kuning.
Ilustrasi nasi goreng bumbu kuning. ( Dok. Sajian Sedap)

Pakai Bumbu Sisa pepes, Berikut Cara Membuat Nasi goreng Bumbu Kiuning

4 Agustus 2021 20:10 WIB

SonoraBangka.id - Kamu bikin pepes dan bumbunya sisa banyak? Bumbu tersebut bisa diolah jadi bumbu nasi goreng kuning yang nikmat. Tambahkan hati dan ampela ayam untuk topping nasi goreng. Apabila doyan petai, bisa ditambahkan agar aromanya lebih harum. Baca juga: Resep Nasi Goreng Kereta Api, Lepas Kangen Sarapan Saat Bepergian Berikut resep kreasi nasi goreng bumbu kuning dari Sajian Sedap, cocok untuk sarapan.

Resep nasi goreng bumbu kuning

Bumbu halus:

  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 2 butir kemiri, disangrai
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah

Bahan:

  • 3 pasang ati ampela ayam, direbus, dipotong kotak
  • 1 batang serai, dimemarkan
  • 10 mata petai, dibelah 2
  • 600 gram nasi putih
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat nasi goreng bumbu kuning:

  1. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak, masukkan serai. Tumis sampai harum.
  2. Masukkan petai dan ati ampela ayam, aduk rata.
  3. Masukkan nasi, tambahkan garam, gula, dan merica. Aduk rata dengan api kompor besar.

    Artikel ini telah tayang di Kompas.comdengan judul "Resep Nasi Goreng Bumbu Kuning, Bisa Pakai Sisa Bumbu Pepes", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2021/08/01/071600075/resep-nasi-goreng-bumbu-kuning-bisa-pakai-sisa-bumbu-pepes.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm