Ilustrasi
Ilustrasi ( SHUTTERSTOCK/Beeboys )

Perempuan Harus Tahu Ini Agar Sukses Atur Bisnis dan Raup Penghasilan

11 Agustus 2021 21:39 WIB

SonoraBangka.id - Tidak sedikit perempuan yang sukses menjadi pengusaha, membangun merek ternama, dan meraih omzet yang juga luar biasa dari usaha kecil-kecilan.

Pernahkah Anda berangan-angan menjalani usaha untuk sekedar memanfaatkan hobi menjadi sesuatu yang berguna?

Jika pernah, jangan kubur angan-angan tersebut. Coba pupuk kepercayaan diri dan mulai rintis secara bertahap.

Nah, mungkin Anda pernah mendengar Javara Indigenous Indonesia yang menawarkan produk-produk modern dari olahan keragaman pangan hayati. Dibalik kesuksesan Javara ada sosok Helianti Hilman.

Perempuan yang memperoleh penghargaan Social Entrepreneur of the Year 2013 dari Ernst & Young atas kesuksesannya mengantar petani dan nelayan menyasar pasar ritel modern melalui usahanya.

Namun, sebelum ia meraih kesuksesan beragam kesulitan pernah dialaminya. Bisnisnya sempat diragukan dan diramalkan tak akan bertahan lebih dari dua tahun.

Produknya pun tidak serta-merta diterima konsumen domestik.

Namun, ia tidak menyerah. Memanfaatkan kemajuan teknologi yang membuat jangkauan bisnisnya lebih luas, ia fokus menggarap pasar internasional.

Langkah tersebut ternyata berhasil meningkatkan penjualan melalui ekspor ke berbagai negara di dunia.

Berkaca dari perjalanan Helianti Hilman dalam mengembangkan bisnisnya, ternyata perempuan juga bisa jadi pintar atur usaha.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm