Pengumuman ini dia buat di akun media sosialnya sendiri, melalui sebuah postingan di akun Facebooknya, Simon Gallup menyatakan kemundurannya dari band.
“With a slightly heavy heart I am no longer a member of the Cure!," Tulisnya di akun Facebooknya kemarin (August 14). “Good luck to them all,” lanjutnya.
Kalo diterjemahin secara kasar sih, doi sebenernya nggak pengen cabut dari The Cure, "Dengan berat hari, saya bukan lagi personel dari The Cure."
Ketika ditanya oleh salah satu temannya, dia bahkan menuliskan, "I'm ok Vicky. Just got fed up of betrayal," yang mengindikasikan ada hal yang memantik dirinya untuk mengundurkan diri, namun belum terkonfirmasi lagi.
Padahal sang pentolan Robert Smith yang juga rekan panjang dari Gallup pernah berujar pada The Irish Times di tahun 2018 lalu, "Kalo misal Simon Gallup cabut dari The Cure, maka The Cure bukanlah lagi The Cure."
Kolaborasi antar keduanya emang banyak menghasilkan sesuatu yang monumental bareng The Cure, baik Robert Smith maupun Simon Gallup bisa dibilang udah berkarya bareng selama 30 tahun lebih. Wow!
Kita nggak pernah bisa tahu apa intrik yang sedang terjadi pada mereka berdua, tapi 30 tahun tentu bukan waktu yang pendek, fren, dan hal tersebut yang penting untuk diapresiasi oleh siapa pun.