Bangkasonora.id - Tahukah teman-teman? Meski lebih sering ditemukan pada orang dewasa, anak-anak juga bisa terserang asam urat.
Penyakit asam uratatau juga dinamakan gout adalah penyakit yang mengakibatkan radang pada persendian.
Hal ini karena tingginya kadar purin yang menumpuk pada tubuh. Oleh karena itu, teman-teman perlu mengatur pola makan agar tidak kelebihan purin.
Asam urat ini bisa kambuh hanya dari kesalahan saat mengonsumsi makanan, lo. Gejala asam urat sendiri berupa bengkak dan nyeri pada persendian.
Lalu, kira-kira makanan apa saja yang bisa menyebabkan asam urat kambuh? Yuk, ketahui untuk mengurangi atau menghindari konsumsi makanan tersebut.
1. Biji-bijian
Biji-bijian perlu dihindari oleh orang yang terkena penyakit asam urat. Meskipun baik untuk kesehatan jantung dan bisa mencegah stroke, biji-bijian dapat meningkatkan kadar asam urat.
Oleh karena itu, sebaiknya ornag yang terkena asam urat lebih berhati-hati dalam mengonsumsi biji-bijian.
2. Gula
Gula bisa memperparah kondisi asam uratdan bisa meningkatkan risko penyakit lain seperti obesitas dan diabetes.