RM BTS
RM BTS ( GRID.ID/Annisa Marifah)

RM BTS Tampil Boyfriend Material saat Live Streaming

15 September 2021 09:43 WIB

SonoraBangka.ID - RM BTS baru-baru ini merayakan ulang tahunnya yang ke 27 tahun.

Melansir dari Koreaboo.com pada Selasa (14/9/2021) RM melakukan live streaming untuk merayakan bertambahnya usia.

Ia nampak tampil dengan gaya santai dan sederhana.

Tak neko-neko, leader BTS itu hanya mengenakan hoodie abu-abu dan sebuah jam tangan.

Ia terlihat sederhana dan jauh dari kata gemerlap yang biasanya terlihat pada sosok idol K-Pop saat di panggung.

Namun, meski terlihat sederhana, ternyata harga outfit yang dikenakan oleh pemilik nama asli Kim Namjoon itu bikin tercengang.

Akun Instagram @bangtan_outfit pada Senin (12/9/2021), membeberkan harga outfit rapper BTS ini.

Hoodie abu-abu yang ia kenakan itu berasal dari rumah mode Louis Vuitton.

Tipe dari hoodie itu sendiri adalah 'Neon Working Man Hoodie'.

Harganya tentu saja cukup untuk kredit motor bebek hingga membayar uang kuliah selama satu semester.

Hoodie itu dibandrol 1,220 ribu dolar AS yang jika dirupiahkan ternyata senilai dengan Rp 17 juta.

Tak hanya hoodie, RM juga mengenakan jam tangan. Tangan kirinya tampak terbalut jam berwarna cokelat tua itu. Jam tangan itu sendiri dikeluarkan oleh brand Patek Philippe.

Harganya tentu saja membuat jiwa miskin ARMY menjerit.

Pasalnya, jika dirupiahkan, harga jam tangan RM ini bisa digunakan untuk membeli sebuah rumah bahkan apartemen mewah.

Jam tangan ini dibandrol dengan $82.000 ribu dollar yang setara dengan Rp 1 miliar lebih.

Tentu saja outfit RM yang sederhana tapi berharga fantastis ini bikin ARMY geleng-geleng tak habis pikir.

"Mundur yang beli si Shop** sepuluh ribu nunggu gratis ongkir pula," komentar akun @minimoni_27.

https://www.grid.id/read/042889309/rm-bts-tampil-boyfriend-material-saat-live-streaming-ternyata-harga-hoodie-dan-jam-tangannya-lebih-mahal-dari-rumah-mewah-jiwa-miskin-auto-menjerit?page=3

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm