BANGKASONORA.ID - Aplikasi PeduliLindungi adalah salah satu aplikasi wajib yang harus digunakan masyarakat Indonesia di masa pandemi COVID-19.
Aplikasi dan situs web PeduliLindungi ini akan diterapkan pada 6 aktivitas utama masyarakat.
Aktivitas tersebut antara lain di bidang perdagangan, transportasi, pariwisata, kantor atau fasilitas publik, keagamaan, dan pendidikan.
Aplikasi ini bermanfaat untuk memberikan informasi mengenai pengguna sudah melakukan vaksinasi atau belum dan melacak pergerakan orang-orang yang terpapar virus COVID-19 selama 14 hari terakhir.
Cara membuktikannya adalah dengan scan barcode yang hasilnya akan menentukan seseorang boleh menggunakan layanan publik atau tidak.
Jika warna yang ditunjukkan hijau, artinya kamu bisa masuk. Namun jika warnanya kuning, petugas harus melakukan verifikasi ulang.
Jika yang muncul adalah warna merah, maka kamu tidak bisa masuk ke tempat-tempat yang dimaksudkan.
Namun, ada beberapa masalah yang terjadi ketika scan barcode yaitu tidak bisa scan barcode, tidak bisa log in, atau kesalahan data di dalamnya.
Bagaimana cara mengatasinya? Dilansir dari Kompas.com, inilah 5 cara mengatasi masalah-masalah pada aplikasi PeduliLindungi.
1. Log in secara Berkala