Ria Ricis dan Teuku Ryan bakal menggelar lamaran akhir bulan September 2021(
Ria Ricis dan Teuku Ryan bakal menggelar lamaran akhir bulan September 2021( ( Instagram/@riaricis1795)

Kakak Ria Ricis Kisahkan Perkenalannya dengan Teuku Ryan

20 September 2021 16:01 WIB

SONORABANGKA.ID - Kakak kedua Ria Ricis, Shindy Putri, mengatakan awal perkenalannya dengan Teuku Ryan lewat panggilan video. Shindy menuturkan, menurut pengakuan teman-teman Ricis, adiknya pergi ke Aceh untuk self healing usai kepergian sang ayah.


"Pas di sana mungkin secara tidak langsung ketemu (Teuku Ryan) tapi hanya sebatas teman yang belum kenal, pertemanan dulu sih pas awal-awal," ucap Shindy Putri dikutip dari YouTube KH Infotainment, Senin (20/9/2021).

Shindy menuturkan Ricis bercerita soal perkenalan awalnya dengan Teuku kepada sang kakak, Oki Setiana Dewi.


Kemudian setelah beberapa lama, Ricis baru menceritakan kedekatannya dengan Shindy.
"Cerita Ricis, tapi sebagai pertemanan saja. Awal mula saya sama Mbak Oki kenal sama TR (Teuku Ryan) secara virtual karena pandemi jadi lewat video call," ujar Shindy. Selain Shindy dan Oki Setiana Dewi, paman Ricis juga ikut berkenalan lewat video call itu.


"Sama Om kita, keluarga kita, awal-awal gitu biar perkenalan," lanjutnya. Shindy mengatakan, dia dan keluarga berharap proses perkenalan Ricis dengan Teuku hingga menuju jenjang pernikahan tidak memakan waktu yang lama.

"Supaya tidak menimbulkan fitnah juga terus juga semuanya masih diusahain, masih proses untuk membentuhkan keperluan dan lain-lain ke arah yang lebih serius," ucapnya.


Shindy menyebutkan, perkenalan adiknya dengan Teuku Ryan bisa dibilang hanya beberapa bulan saja. Karena, kata Shindy, Ricis pernah meminta Teuku Ryan untuk menemui keluarga jika memang berniat serius.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kakak Ria Ricis Ungkap Awal Perkenalannya dengan Teuku Ryan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/09/20/152539166/kakak-ria-ricis-ungkap-awal-perkenalannya-dengan-teuku-ryan.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm