Ahmad Dhani
Ahmad Dhani ( IST)

Ahmad Dhani Sebut Banyak Lagu Yang Disesali

26 September 2021 09:17 WIB

SONORABANGKA.ID - Ahmad Dhani yang memiliki nama besar sebagai musisi Tanah Air,  justru mengaku menyesal untuk banyak lagu yang pernah ia ciptakan.

Dhani yang menciptakan lagu tak hanya untuk Dewa 19 tapi juga untuk penyanyi lain, mengungkapkan hal tersebut di kanal YouTube Eventori.id. "Banyak sih (yang disesali)," ujar Dhani.

Penyesalan Dhani itu ternyata lebih kepada aransemen lagu. Ini juga yang kemudian menjadi alasan Dhani akhirnya banyak melakukan aransemen ulang terhadap lagu-lagunya dulu.
"Makanya kenapa banyak orang bilang kok daur ulang- daur ulang terus, itu bagian dari pada perbaikan archive tadi itu," ucap Dhani.


"Dan ada beberapa yang memang dulunya lagunya aransemen kurang bagus, sekarang disempurnakan,"tambahnya. Tidak hanya soal aransemen, Dhani pun menyadari perbedaan kualitas suara zaman dulu dan sekarang.

Sehingga dia merasa perlu melakukan penyempurnaan terhadap lagu-lagunya. "Makanya yang namanya rejuvenate-rejuvenate," kata Dhani.


"Menyempurnakan lagu yang dulunya dianggap kurang bagus sound systemnya dengan kondisi masyarakat sekarang yang udah peka terhadap sound bagus," lanjutnya.


Dalam video tersebut, Dhani pun mengatakan alasannya belakangan ini terlihat aktif dengan Dewa 19. Selain untuk merapikan arsip lagu-lagunya, Dhani juga bersiap untuk merayakan 30 tahun Dewa 19.

"Udah mulai muncul suara bahwa Dewa 19 band paling aktif disaat pandemi, karena memang maunya memang begitu, menyongsong Dewa 19 di usia 30 tahun di tahun 2022," tutur Dhani.

"Tunggu aja deh, seumpaman pandemi ini selesai, kita confident akan melakukan tur 30 kota karena 30 tahun dirgahayu Dewa 19," tambahnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sebut Lagu Paling Disesali, Ahmad Dhani: Banyak", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2021/09/26/080705466/sebut-lagu-paling-disesali-ahmad-dhani-banyak?page=2.

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm