SonoraBangka.id - Salah satu hal yang pasti dihindari oleh setiap pasangan adalah perceraian.
Tapi, ada banyak penyebab cerai yang tak terhindarkan untuk sebagian orang.
Jika kita berpikir hendak mengakhiri pernikahan atau bercerai, coba tanyakan sekali lagi pada diri sendiri, sebelum menyesal di kemudian hari.
Penelitian menunjukkan ada 5 penyebab umum cerai yang bisa kita hindari agar pernikahan tetap langgeng.
1. Kurangnya Komitmen
Menurut penelitian, penyebab utama perceraian adalah kurangnya komitmen.
Ini berarti, pernikahan tersebut tak lagi menjadi prioritas, janji suci pernikahan tak diingat lagi.
Agak sulit ketika salah satu di antara pasangan, entah kita maupun suami berhenti berkomitmen karena hubungan perlu kesepakatan.
2. Perselingkuhan
Perselingkuhan adalah hal yang menyakitkan.
Si pengkhianat maupun yang dikhianati sama-sama sakit.
Beberapa orang akhirnya memilih untuk bercerai, namun tak sedikit juga yang memaafkan, dan kembali menjadi suami istri seperti komitmen awal.