2. Gaya shabby chic
Gaya desain rumah yang satu ini tinggi peminat. Dekorasi dengan wallpaper bermotif flora dan penggunaan warna pastel membuat gaya ini terlihat feminin.
Namun, jika salah pengaplikasian, bukan tidak mungkin akan membuat rumah mungil akan terasa sesak dan bisa membuat penghuni merasa tidak nyaman.
3. Gaya klasik
Salah satu gaya desain rumah yang kurang cocok diterapkan pada desain rumah mungil adalah gaya klasik.
Penggunaan profil di dinding maupun plafon, furnitur yang terkesan “berat” membuat rumah menjadi lebih penuh.