Francesco Bagnaia saat balapan pada MotoGP Emilia Romagna 2021. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)(ANDREAS SOLARO)
Francesco Bagnaia saat balapan pada MotoGP Emilia Romagna 2021. (Photo by ANDREAS SOLARO / AFP)(ANDREAS SOLARO) ( kompas.com)

Hasil MotoGP Algarve 2021; Balapan Dihentikan, Bagnaia Menang

7 November 2021 22:20 WIB

Bahkan, beberapa kali dia sempat melancarkan serangan pada Jorge Martin yang berada di depannya. Tak butuh waktu lama, Alex sudah berhasil menyalip Martin. Sejauh ini, ini performa terbaik Alex balapan di kondisi trek kering.

Di grup terdepan, Bagnaia masih memimpin jalannya balapan. Mir yang berjarak 0,5 detik di belakang Bagnaia belum menyerah untuk meraih kemenangan pertamanya di musim ini. Sedangkan jaraknya dengan Miller sudah terpaut hingga 1 detik.

Pada lap ketujuh, jarak antara Bagnaia dengan Mir sudah semakin menjauh. Selisih antara keduanya terpaut hingga 0,7 detik.

Sementara itu, Quartararo masih tertahan di posisi keenam. Dia belum sanggup untuk melewati Martin di depannya.

Pada lap ke-12, Alex berhasil menyalip Miller dan mempertahankan posisinya. Alex pun kini berpeluang meraih podium pertamanya di musim ini. Namun, jaraknya dengan Mir cukup jauh, yakni 1,4 detik.

Meski demikian, Alex berhasil memangkas jarak dengan Mir. Pada lap ke-16, jaraknya dengan Mir hanya terpaut 1 detik. Tak menutup kemungkinan Alex bisa finis di posisi kedua.

Namun, Miller pun juga semakin mendekati Alex. Dengan balapan tersisa 7 lap lagi, Alex dan Miller saling salip menyalip untuk memperebutkan podium ketiga. Miller akhirnya berhasil menyalip Alex saat balapan tersisa 5 lap lagi.

Pada lap yang sama, Quartararo yang berhasil naik ke posisi kelima harus menelan pil pahit karena terjatuh. Quartararo mengalami lowside dan ini menjadi pertama kalinya dia gagal menyelesaikan balapan dan tidak mendapatkan poin. Beruntung dia sudah mengunci gelar juara dunia MotoGP 2021 pada seri sebelumnya.

Dua lap jelang finis, red flag terpaksa dikibarkan, menandakan balapan berakhir. Red flag dikibarkan menyusul insiden yang dialami kedua pebalap KTM, Miguel Oliveira dan Iker Lecuona.

Bagnaia pun resmi menjadi pemenangnya, diikuti Mir di posisi kedua, dan Miller melengkapi podium pada MotoGP Algarve 2021.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm