Ketua Laskar Sekaban M Achin saat datang ke lokasi penemuan mayat di Pantai Pejem Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka Rabu (26/1/2022).
Ketua Laskar Sekaban M Achin saat datang ke lokasi penemuan mayat di Pantai Pejem Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka Rabu (26/1/2022). ( (Bangkapos.com/Deddy Marjaya) )

Tidak Ada Tanda-tanda Penganiayaan Pada Mayat yang Ditemukan di Pantai Pejem

27 Januari 2022 09:15 WIB

SONORABANGKA.ID - Sosok Mayat yang ditemukan oleh warga di Pantai Pejem Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung akhirnya dibawa ke RSUD Sungaliat Rabu (26/1/2022).

Evakuasi mayat tersebut dilakukan karena awalnya mayat akan dibawa ke Puskemas Belinyu namun karena kondisi sudah membusuk akhirnya di bawa ke RSUD Depati Bahrin Sungaliat.

Karena Puskemas Belinyu tak memiliki lemari pendingin untuk menyimpan jenazah.

"Jenazah tidak jadi dibawa ke Puskemas Belinyu karena tidak ada lemari pendingin jenazah jadi kita bawa ke RSUD Depati Bahrin Sungailiat," ujar M Achin Ketua Laskar Sekaban yang bergabung dengan Tim SAR mengevakuasi mayat dari TKP.

Seperti diketahui bahwa warga menemukan mayat di Pantai Pejem Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka.

Usai diperiksa tim identifikasi Sat Reskrim Polres Bangka tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan.

Kasat Reskrim AKP Ayu Kusuma Ningrum mengatakan akan memberikan informasi lengkap setelah mendapatkan laporan dari anggota di lapangan.

"Nanti akan kita berikan data resmi setelah laporan dari anggota masuk,"ucap Ayu Kusuma Ningrum.

Mayat yang ditemukan oleh warga di Pantai Pejem, Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,  Rabu (26/1/2022) diperkirakan sudah lebih dari dua hari.

Pasalnya kondisi jenazah sudah membusuk dengan posisi mayat telungkup di atas pasir.  Belum diketahui identitas mayat tersebut.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm