SonoraBangka.ID - Jimin BTS akhirnya membagikan kondisi terbarunya usai dinyatakan positif Covid-19 dan didiagnosis mengidap radang usus buntu akut.
Beberapa waktu lalu, penggemar dikejutkan dengan kabar mengenai Jimin BTS yang dinyatakan positif Covid-19 dan idap radang usus buntu.
Pada 31 Januari lalu, agensi BIGHIT Music mengumumkan kabar bahwa Jimin BTS terpapar Covid-19 dan menderita radang usus buntu akut.
Melalui postingan yang diunggah di Weverse, agensi mengungkapkan bagaimana kronologi idol asuhannya tersebut jatuh sakit.
Agensi menjelaskan, awalnya Jimin mendadak merasakan sakit perut disertai sakit tenggorokan ringan pada 30 Januari 2022.
Setelah mengunjungi ruang gawat darurat, Jimin lalu menerima tes PCR dan hasilnya ia dinyatakan positif Covid-19.
Selain itu, ia juga didiagnosis menderita radang usus buntu akut.
Kemudian pada 31 Januari 2022 pagi, Jimin menjalani operasi usus buntu sesuai arahan dari dokter.
Sejak saat itu, agensi menyatakan bahwa Jimin tengah dalam masa pemulihan pasca operasi usus buntu yang dijalaninya berjalan lancar.
Meski demikian, tak sedikit penggemar yang merasa khawatir dengan kondisi kesehatan Jimin.
ak tahu isi hati penggemar, pada Rabu (2/2/2022), Jimin secara pribadi membagikan kondisi terbarunya lewat postingan di Weverse.
Melansir dari Allkpop.com, dalam postingannya itu, Jimin BTS mengungkapkan bahwa ia telah pulih dengan baik.
"Semuanya, kalian pasti sangat khawatir kan? Aku pulih dengan baik!" tulis Jimin.
Dalam postingan lainnya, Jimin juga menyampaikan permintaan maafnya karena telah membuat penggemar khawatir.
Namun, ia memastikan kepada penggemar bahwa ia tak pernah melewatkan makannya dan berjanji akan segera pulih.
"Maaf telah membuat kalian khawatir. Tapi, aku pikir aku bisa segera keluar!" tulis Jimin.
"Aku juga pulih dengan baik dan aku makan tiga kali sehari. Mohon tunggu sebentar, aku akan kembali dengan cepat setelah pemulihan!" lanjutnya
Penggemar yang melihat postingan tersebut lantas merasa senang lantara idola mereka kini baik-baik saja.
Mereka juga berharap agar Jimin lekas pulih dan bisa menyapa kembali penggemar.
https://www.grid.id/read/043125750/kalian-pasti-sangat-khawatir-kan-usai-dinyatakan-positif-covid-19-dan-harus-jalani-operasi-radang-usus-buntu-akut-jimin-bts-bagikan-kondisi-terbarunya-saat-ini-kepad?page=all