SonoraBangka.ID - Ada kabar kurang menyenangkan buat penggemar Day6. Wonpil Day6 baru-baru ini dinyatakan positif terpapar Covid-19.
Sebagai akibatnya, Wonpil Day6 harus menghentikan semua aktivitasnya, termasuk jadwal promosi album solonya.
Kondisi Wonpil Day6 ini diumumkan JYP Entertainment melalui pernyataan resmi pada 8 Februari 2022.
Awalnya, JYP Entertainment mengumumkan bahwa Wonpil akan menunda comeback-nya setelah salah satu staf dites positif Covid-19.
Namun, kemudian, agensi mengeluarkan pengumuman tambahan yang menyatakan Wonpil akan membatalkan aktivitasnya sampai batas tidak ditentukan.
Pasalnya, Wonpil ternyata juga ikut terpapar Covid-19 setelah kontak dengan salah satu staf yang juga mengidap virus corona.
"Wonpil sudah menerima dua dosis vaksin tahun lalu tetapi salah satu staf dites positif jadi dia segera mengikuti tes PCR pada 7 Februari."
"Di hari yang sama, Wonpil juga dites positif (Covid-19)."
"Wonpil saat ini tidak menunjukkan gejala apa pun tetapi langsung menjalani karantina mandiri setelah melakukan tes PCR sehari sebelumnya."
"Dia akan terus menjalani karantina sendiri dan mengambil tindakan yang tepat sesuai dengan peraturan dari otoritas karantina," terang agensi dikutip dari Allkpop, Selasa (8/2/2022).
Karena kondisi itu, JYP Entertainment memutuskan untuk membatalkan jadwal Wonpil Day6.
"Semua kegiatan yang dijadwalkan di masa depan akan dibatalkan atau ditunda hingga pemberitahuan lebih lanjut."
"Kami akan membuat pengumuman mengikuti kondisi kesehatan artis," pungkas JYP Entertainment.
Sementara itu, Wonpil sendiri baru saja merilis album solo pertama bertajuk 'Pilmography' pada 7 Februari.
Sebagai langkah awal, Wonpil telah mengeluarkan single utama dari albumnya yang berjudul Voiceless.
Single tersebut dirilis bersamaan dengan video musiknya pada Senin (7/2/2022) kemarin.
https://www.grid.id/read/043132768/bak-disambar-petir-di-siang-bolong-wonpil-day6-mendadak-dinyatakan-positif-covid-19-sehari-setelah-rilis-lagu-solo-begini-kondisi-dan-nasibnya-sekarang?page=2