Ilustrasi cokelat valentine
Ilustrasi cokelat valentine ( Ist)

Ini Sejarah Mengapa Hari Valentine Selalu Identik dengan Cokelat

14 Februari 2022 14:17 WIB

Mulai saat itulah, diperkirakan benih-benih kakao mulai ditanam dan dibudidayakan di daerah Amerika Tengah. 

Kemudian, Christoper Colombus penemu benua Amerika yang lahir di Spanyol, membawa biji-biji kakao dari kapalnya.

Maka dari itu, biji kakao mulai dikenal hingga ke daratan Eropa.

Sejak abad ke-18, orang-orang Prancis sudah mengolah kakao menjadi berbagai jenis makanan. 

Namun, sekitar tahun 1847 di Inggris, orang-orang mulai membuat mentega kakao menjadi permen. 

Kemudian resep tersebut disempurnakan lagi dengan tambahan susu, sehingga permen manis ini mulai dikenal oleh banyak orang. 

 

Digunakan sebagai Hadiah

Semenjak cokelat menjadi populer, makanan manis ini mulai dijadikan sebagai hadiah.

Pada tahun 1840-an, perayaan Hari Valentine ini tersebar ke berbagai negara berbahasa Inggris lainnya.

Ini adalah era Victoria, teman-teman. Saat itu, orang-orang merayakan hari tersebut dengan memberi kartu ucapan dan hadiah.

Pertengahan tahun 1800-an, Richard Cadbury melihat banyak orang yang merayakan hari tersebut dengan hadiah.

Ia dan keluarga Cadbury merupakan pemilik salah satu pabrik cokelat di Inggris.

Sekitar tahun tersebut pabrik cokelat keluarga Cadbury sedang mengembangkan banyak varian cokelat.

Di tahun 1860-an, Richard Cadbury pun membuat varian cokelat baru yang dibungkus dengan kemasan kardus yang berbentuk hati.

Meski tidak dipatenkan, banyak pendapat mengatakan Richard Cadbury yang pertama kali membuat kardus berbentuk hati ini.

Pabrik Cadbury membuat kardus berbentuk hati ini supaya kardusnya tidak dibuang, teman-teman.

Menurut mereka, kemasan yang cantik ini bisa kembali digunakan untuk menyimpan benda-benda atau kenang-kenangan.

Nah kemudian, di tahun 1900-an, mulai banyak perusahaan cokelat lainnya yang membuat cokelat dengan bentuk atau kemasan yang unik untuk hari Valentine.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm