Ilustrasi Investasi Berkelanjutan
Ilustrasi Investasi Berkelanjutan ( KOMPAS.com)

Dukung Investasi Berkelanjutan, BTPN Luncurkan Produk Reksa Dana Saham Berbasis LST dan Digital

25 Februari 2022 16:30 WIB

Head of Wealth Management Business Bank BTPN Helena menuturkan, peningkatan kesadaran investor mengenai manfaat investasi terhadap lingkungan dan masyarakat menjadi alasan pihaknya meluncurkan produk reksa dana saham tersebut.

Selain itu, lanjut Helena, Bank BTPN juga memiliki komitmen dalam mendukung pencapaian target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) di Tanah Air.

Dukungan tersebut diwujudkan lewat penyediaan produk dan jasa keuangan yang inklusif. Dengan begitu, dampak perubahan iklim dapat ditekan. Selain itu, upaya Bank BTPN juga tergambar dari penyelenggaraan layanan keuangan yang mengintegrasikan risiko lingkungan, sosial, dan tata kelola dalam produk ataupun jasa.

Pengambilan keputusan bisnis serta operasional perbankan pun dilakukan dengan mengedepankan aspek ramah lingkungan.

“Melalui produk ADESF, BTPN Sinaya menawarkan pilihan investasi jangka panjang kepada nasabah investor yang ingin berperan serta dalam mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan di samping mengoptimalkan potensi investasi,” lanjutnya dalam siaran pers yang diterima, Selasa (8/2/2022).

Terkait potensi, Direktur Ashmore Arief Wana mengaku optimistis bahwa produk investasi saham yang berbasis LST, seperti ADESF, akan memberikan tingkat pengembalian menjanjikan dalam jangka panjang.

“Keyakinan tersebut berasal dari temuan peningkatan minat secara global dan berdasarkan kenaikan dana kelolaan LST. Lagi pula, saham berbasis teknologi merupakan representasi investasi masa depan dan menjadi ekonomi baru dengan pertumbuhan besar,” terangnya.

Hanya saja, Arief menekankan, investasi harus dilakukan dengan memperhatikan efek ekuitas. Emiten yang dipilih pun mesti memiliki kriteria berkelanjutan dan digital sesuai rekomendasi manajer investasi (MI). Adapun kriteria berkelanjutan ditandai dengan saham yang telah masuk ke dalam indeks IDX ESG Leaders.

Sementara, untuk kriteria digital, Arief menyebutkan bahwa emiten setidaknya mampu mengembangkan model bisnis sebagai penyedia layanan, produk, ataupun platform digital. Selain itu, emiten juga bisa menghasilkan pelanggan aktif bulanan dari platform digital buatannya dan memperoleh pendapatan dari bisnis tersebut.

Contoh dari emiten ini adalah perusahaan yang terlibat dalam produksi bahan mentah kendaraan listrik, serta menangani analisis big data dan menciptakan kecerdasan buatan.

“Bukan perusahaan yang menghasilkan lebih dari 10 persen pendapatannya dari produksi dan distribusi tembakau, perjudian, bahan bakar fosil, ataupun pornografi,” tandas Arief.

Sebagai informasi, produk ADESF akan melengkapi 19 produk investasi reksa dana lain yang sudah tersedia di BTPN Sinaya.

Ke depan, Bank BTPN akan terus memperkuat kemitraan dengan Ashmore guna memastikan para nasabah wealth management dari BTPN Sinaya dapat mengoptimalkan potensi investasi dari aset yang dimiliki.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dukung Investasi Berkelanjutan, BTPN Luncurkan Produk Reksa Dana Saham Berbasis LST dan Digital", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2022/02/25/153500926/dukung-investasi-berkelanjutan-btpn-luncurkan-produk-reksa-dana-saham-berbasis.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm