Ikuti Perayaan Nganggung Ruwah
Ikuti Perayaan Nganggung Ruwah ( bangkatengahkab.go.id/Hardian)

Ikuti Perayaan Nganggung Ruwah, Pemkab Bateng Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat Koba

21 Maret 2022 08:08 WIB

SonoraBangka.ID - Pererat silaturahmi bersama masyarakat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Tengah (Bateng) ikuti Perayaan Nganggung Ruwah bersama masyarakat Koba.

Hal tersebut disampaikan Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Bateng, Ahmad Syarifullah Nizam yang hadir mewakili Bupati Bateng pada acara Nganggung Ruwah dalam Peringatan Hari Nisyfu Sya'ban di Masjid An-Nur Koba, Sabtu (19/03/2022) pagi.

"Kami ucapkan terima kasih kepada pengurus Masjid An-Nur Koba dan masyarakat telah mengundang Pemerintah Bangka Tengah pada perayaan Nganggung Ruwah ini. Pada momen ini kami berharap dapat mempererat silaturahmi dengan masyarakat Koba," ucap Syarifullah.

Selain itu, Ia mengatakan mewujudkan pembangunan di Kabupaten Bateng selama ini tentu telah dilakukan bersama masyarakat. Oleh sebab itu, Ia berharap sinergitas pemerintah dan masyarakat untuk terus dilakukan agar pembangunan Kabupaten Bateng meningkat.

"Semoga sinergitas pemerintah bersama masyarakat ini dapat meningkatkan pembangunan di Kabupaten Bangka Tengah,” harapnya.

Perayaan Nganggung Ruwah merupakan agenda rutin yang terus dilakukan oleh masyarakat Bangka Tengah, Provinsi Bangka Belitung dalam memperingati Hari Nisyfu Sya'ban setiap tahun.

Tampak hadir dalam acara tersebut, yakni Lurah Koba, Ketua Masjid beserta pengurus Masjid An-Nur Koba, jemaah Masjid Jami' Koba, jemaah Masjid Silaturahim Koba dan masyarakat sekitar.

https://bangkatengahkab.go.id/berita/detail/kominfo/ikuti-perayaan-nganggung-ruwah-pemkab-bateng-pererat-silaturahmi-dengan-masyarakat-koba

SumberDiskominfosta Bangka Tengah
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm